Banyak Artis di Acara TV yang Hanya Pakai Face Shield Tanpa Masker, Warganet Heran: Gak Guna Loh

- 15 Desember 2020, 21:00 WIB
Ilustrasi penggunaan face shield tanpa memakai masker.
Ilustrasi penggunaan face shield tanpa memakai masker. /Institute for Global Change

PR BEKASI – Wajah pertelevisian Indonesia di tengah pandemi kerap menunjukkan selebritas, pembawa acara hingga narasumber yang hany menggunakan pelindung muka atau face shield saat sedang berada di layar kaca.

Sesuai aturan protokol kesehatan, meski di dalam studio telah dilakukan physical distancing, langkah menutupi wajah tetap perlu dilakukan untuk menghindari droplet yang menjadi media penyebaran Covid-19 dari satu orang ke orang lainnya.

Namun, rupanya hal tersebut mendapat sindiran dari sejumlah warganet di Twitter, mereka menilai bahwa penggunaan face shield tidak terlalu efektif dalam mencegah penyebaran Covid-19.  

Baca Juga: Gugat Cerai Kiwil Usai 22 Tahun Menikah, Rohimah: Insyaallah Mantap Banget, Doakan yang Terbaik ya

Bermula dari akun @lilitkis yang merasa heran dengan acara TV yang para pengisi acaranya hanya memakai face shield.

Heran deh kenapa acara TV pada enggan make masker ya? Cuma pake face shield gitu, ga guna loh,” tulis akun @lilitkis seperti dipantau Pikiranrakyat-Bekasi.com Selasa, 15 Desember, 2020.

Ia pun menjabarkan alasannya bahwa droplet masih bisa menyebar dari berbagai sisi, bukan hanya dari arah depan saja.

Ya, emang face shield menghalangi arah bersin atau batuk dari orang di depan, tapi droplets yang dikeluarkan masih ada di sekitar face shield dan masih menyebar ke area di sekitar. Tentu dropletsnya masih bisa kehirup,” lanjut dia

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x