Sebut Blusukan 'Sandiwara' Risma Terlalu Lebay, Rizal Ramli: Rakyat Sudah Muak, Bu

- 8 Januari 2021, 21:21 WIB
 Rizal Ramli (kanan) menyindir kegiatan blusukan Menteri Sosial Tri Rismaharini (kiri).
Rizal Ramli (kanan) menyindir kegiatan blusukan Menteri Sosial Tri Rismaharini (kiri). /Kolase kolase foto Pikiran Rakyat

Informasi tersebut diungkap oleh seorang pengguna Twitter @Andhy_SP211, yang mengunggah tangkapan layar komentar pengguna Facebook bernama Adhe Idol.

"Gembel ternyata bisa menjadi profesi yg menguntungkan, bisa ikut Drakor tanpa casting pastiny," tulis akun Twitter @Andhy_SP211.

Menanggapi hal tersebut, mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli turut menyampaikan opininya.

Rizal Ramli menilai bahwa rakyat sudah muak terhadap tontonan sandiwara para pejabat politik yang seolah-olah merakyat.

Baca Juga: Sebut Mensos Tak Butuh Pencitraan, Aria Bima: Bu Risma Sudah Populer dan Sukses Bangun Surabaya

"Rakyat sudah muak dengan gaya-gaya 'Pemimpin Sandiwara' yang lebay, yang hanya pura-pura merakyat, tapi kebijakannya tidak pro-rakyat," kata Rizal Ramli dalam akun Twitter-nya, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Jumat, 8 Januari 2021.

Oleh karena itu, Rizal Ramli menyarankan Bu Risma agar segera menyudahi sandiwara tersebut.

"Mbak Risma, sudahlah. Jangan terlalu lebay," tutur Rizal Ramli.

Pada penutupnya, Rizal Ramli juga menyampaikan pesan agar segera membuat kebijakan yang pro-rakyat.

"Satukan hati, pikiran, dan tindakan untuk rakyat," ucap Rizal Ramli.***

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x