Surat Anies Baswedan, Geisz Chalifah: Dia Selalu Hargai Kerja Orang Lain dan Tak Pernah Sok Pahlawan

- 23 Februari 2021, 11:47 WIB
Aktivis Sosial Geisz Chalifah (kanan) apresiasi surat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kiri) kepada tim pengelola air Jakarta./kolase ANTARA dan Instagram/Livia Kristianti dan @geisz_chalifah
Aktivis Sosial Geisz Chalifah (kanan) apresiasi surat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kiri) kepada tim pengelola air Jakarta./kolase ANTARA dan Instagram/Livia Kristianti dan @geisz_chalifah /

PR BEKASI - Aktivis Sosial Geisz Chalifah menanggapi beredarnya surat berisi apresiasi dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kepada petugas pengelola aliran air di Jakarta yang beberapa waktu ini telah berupaya keras bertugas di lapangan merawat dan menjaga Jakarta.

Atas isi surat itu, Geisz Chalifah mengungkapkan bahwa sosok Anies Baswedan yang disebutnya merupakan sosok yang selalu bisa menghargai upaya atau kerja yang dilakukan oleh orang lain.

Menurutnya, Anies Baswedan selalu mempunyai cara untuk membuat timnya agar menjalankan kinerja dengan penuh semangat.

Baca Juga: Tersangka UU ITE Bila Minta Maaf Tak Perlu Ditahan, Pengamat: Pak Kapolri Juara!

Baca Juga: Blak-blakan Ungkap Tingkah Unik Kiwil Saat Cemburu, Rohimah: Gak Ngomong Tapi Habis Saya Digigitin Sama Dia

Baca Juga: Ma'ruf Amin Harap Terowongan Silaturahmi Masjid Istiqlal - Gereja Katedral jadi Simbol Toleransi

Salah satu sikap yang menurut Geisz Chalifah baik dari sosok Anies Baswedan ialah Anies tidak pernah mau menjatuhkan bawahannya di muka umum sehingga menjadi konsumsi publik agar terlihat bekerja sendirian.

Karena itu menurut Geisz Chalifah, Anies Baswedan bukan orang yang suka tampil menjadi sok pahlawan.

"Dia memang selalu menghargai kerja orang lain. Dia selalu menggerakan bawahannya untuk kerja lebih semangat. Dan tak pernah sok jadi pahlawan dengan mengeruhkan (mempermalukan) wajah bawahannya dimuka umum lalu sok tampil bak pejuang untuk diri sendiri," kata Geisz Chalifah seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari akun Twitter-nya, Selasa, 23 Februari 2021.

Baca Juga: Pasha Ungu Nilai Kritiknya ke Anies Baswedan Terlalu Naif, Giring: Ini Bukan Kritik Sembarangan Tapi Fakta

Sementara itu isi surat dari Anies Baswedan yang ditanggapi Geisz Chalifah diunggah oleh Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta dalam Twitternya. Foto tersebut menampilkan seseorang yang sedang membaca isi surat.

Pemilik foto tersebut, Khairuddin Safri dalam unggahan di Instagramnya @udinnews menyatakan keberuntungannya bisa membidik momen itu sehingga bisa ikut membaca isi surat di dalamnya.

"Di pintu air Manggarai, beruntung saya sempat memotret ini, jadi bisa ikut baca isinya, karena surat ini bukan untuk saya. Surat ini untuk para pejuang yang bekerja keras, hingga banjir Jakarta terkendali, satu hari tuntas surut," kata Khairuddin Safri.

Ikut menanggapi surat itu, Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta dalam akun Twitternya menyampaikan terima kasih atas surat apresiasi yang diberikan.

Baca Juga: Kritik Giring ke Anies Baswedan Dinilai Terlalu Naif, Pasha Ungu: Apa Bro Pernah Teruji Kelola Kelurahan?

"Terima kasih kepada Gubernur Provinsi DKI Jakarta yang telah memberikan apresiasi kepada kami #PasukanOrangeDLH, #PasukanBiruSDA dan #PasukanPelangi lainnya Petugas Lapangan Pengelolaan Air selama musim penghujan ini," tulis akun @dinaslhdki.

Sementara itu isi surat Anies Baswedan sebagai berikut:

"Yang terhormat saudara-saudara petugas lapangan pengelola aliran air. Atas nama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan warga Jakarta, izinkan saya menghaturkan apresiasi setinggi-tingginya atas usaha, kerja dan karya selama ini dalam merawat dan menjaga Jakarta.

Kerja saudara-saudara semua seringkali tak tampak oleh publik luas, tak dirayakan oleh media, tapi manfaatnya terasa setiap harinya. Menjaga agar kota ini senantiasa bersahabat dengan alam, memastikan agar air menjadi anugerah dan bukan musibah. Tugas yang Saudara tunaikan adalah kerja besar dan mulia di kota yang penuh tantangan seperti Jakarta.

Sampaikan salam hangat dan hormat dari saya untuk keluarga, apalagi mereka yang sering harus ikut korbankan waktu kebersamaan bersama Saudara karena panggilan tugas untuk mengamankan Jakarta di masa banyak hujan seperti sekarang ini. Sampaikan pada mereka, kami bangga pada Saudara. Saya yakin keluarga Saudara juga merasakan kebanggaan itu. kata Anies Baswedan.

Semoga Saudara senantiasa diberi kesehatan dan selalu dalam lindungan Allah SWT."***

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Twitter @GeiszChalifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x