Tunggu Sikap Jokowi Soal KLB 'Moeldoko', Dipo Alam: Bila Diam, ‘Partai Demokrat Perjuangan’ Akan Lahir

- 6 Maret 2021, 09:41 WIB
Mantan Sekretaris Kabinet RI Dipo Alam mengkritik Presiden Jokowi yang membiarkan langkah KSP Moeldoko (kanan) di KLB PD.
Mantan Sekretaris Kabinet RI Dipo Alam mengkritik Presiden Jokowi yang membiarkan langkah KSP Moeldoko (kanan) di KLB PD. /Kolase foto dari presidenri.go.id/Lukas dan Instagram @kantorstafpresidenri

PR BEKASI  - Mantan Sekretaris Kabinet RI Dipo Alam memberikan sindiran terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mendiamkan langkah Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko di Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat (PD) di Deli Serdang, Sumatra Utara (Sumut) pada Jumat, 5 Maret 2021.

Dipo Alam menyebut, akan terbentuk partai baru yang lahir akibat diamnya Jokowi perihal langkah Moeldoko di KLB Partai Demokrat yang kini juga telah ditetapkan sebaga Ketua Umum Partai Demokrat dalam KLB di Deli Serdang Sumut tersebut.

Saya yakin bila @jokowi diamkan ‘Moeldoko-klb demokrat’? ‘PARTAI DEMOKRAT PERJUANGAN’ akan lahir,” ucap Dipo Alam dalam cuitannya.

Dan kelak rebound berhitung di 2024, dengan tetap berkoalisi bersama RAKYAT. LANJUTKEN!” sambungnya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari cuitan akun Twitter @dipoalam49, Sabtu, 6 Maret 2021.

Baca Juga: Sindir Terpilihnya Moeldoko, Ossy Dermawan: Sudah Terhormat Jadi Jenderal, kok Malah Jadi Maling

Baca Juga: Sebut KLB Partai Demokrat di Deli Serdang Didasari Niat Buruk, AHY: Jelas Ilegal dan Inkonstitusional!

Baca Juga: Prihatin dengan Polemik Demokrat, Surya Paloh: Semoga Tuhan Lindungi dari Perpecahan

Sebelumnya, diketahuji KLB Partai Demokrat yang digelar di The Hill Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatra Utara telah dimulai pada Jumat, 5 Maret 2021 siang.

Acara KLB Partai Demokrat ini dibuka oleh salah satu pendiri Partai sekaligus penggagas KLB, yakni Etty Manduapessy.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x