Arie Untung Hapus Twit Soal Teroris, Teddy Gusnaidi: Setengah Hati ‘Hijrah’, Masih Takut Sama Hukum Dunia

- 3 April 2021, 18:50 WIB
Dewan Pakar Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Teddy Gusnaidi menyindir  Arie Untung terkait cuitan soal terorisme di Mabes Polri dihapus.
Dewan Pakar Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Teddy Gusnaidi menyindir Arie Untung terkait cuitan soal terorisme di Mabes Polri dihapus. /jurnamedan.com/YouTube/Indonesia Lawyers Club

PR BEKASI – Dewan Pakar Partai Keadilan dan Persatuan (PKPI), Teddy Gusnaidi menyebut selebriti sekaligus presenter, Arie Untung masih setengah hijrah.

Menurut Teddy Gusnaidi, Arie Untung masih takut dengan hukum di dunia.

"Arie Untung masih setengah hati 'Hijrah', masih takut sama hukum dunia," kata Teddy Gusnaidi sebagaiamana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Twitter @TeddyGusnaidi, Sabtu, 3 April 2021.

Teddy Gusnaidi menilai seharusnya Arie Untung dikeluarkan dari keanggotaan hijrah karena belum berjuang secara total.

Baca Juga: 6 Alasan Kesehatan Mengapa Anda Harus Konsumsi Buah Kurma Setiap Hari

Baca Juga: Jokowi jadi Saksi Pernikahan Atta dan Aurel, Krisdayanti: Maturnuwun Berkenan Rawuh

Baca Juga: Haris Azhar Pertanyakan Eksekusi Mati Zakiah Aini di Mabes Polri, Muannas Alaidid: Gak Ngerti TKP Teriak HAM

"Harusnya dia dikeluarkan dari keanggotaan 'hijrah', karena belum total berjuang," ucap Teddy Gusnaidi.

Bahkan Teddy Gusnaidi menyebutkan bahwa Arie Untung hanya melakukan hijrah untuk gaya-gayaan.

"'Hijrahnya' gaya-gayaan doang kayaknya," ucap Teddy Gusnaidi.

Pernyataan Teddy Gusnaidi itu dilontarkan menanggapi pemberitaan Arie Untung yang menghapus twitnya soal teroris.

Diketahui Arie Untung memberikan komentar kontroversial terkait peristiwa penyerangan yang dilakukan terduga teroris di Mabes Polri, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Ternyata Ini Risiko bagi Kamu yang Malas Ganti Baju Setelah Olahraga

Alhasil Arie Untung pun mendapatkan hujatan dari warganet.

Banyak warganet yang menilai bahwa suami Fenita Arie ini meragukan kebenaran soal aksi terorisme tersebut.

Saking banyak hujatan, artis yang dikenal hijrah ini pun menghapus twitnya.

Adapun twit Arie Untung yang menuai kontroversi itu adalah sebagai berikut:

"Kameranya bukan cctv munchkin lagi iseng atau indigo ngeshoot lahan parkir, eh nggak tahunya ada kejadian tak terduga. Kok bisa pas record sebelum baku tembak," kata Arie Untung.

Komentar Arie Untung soal aksi teroris di Mabes Polri./Twitter/tubirfess
Komentar Arie Untung soal aksi teroris di Mabes Polri./Twitter/tubirfess

Sebagai informasi, seorang terduga teroris berpakaian wanita dengan kerudung menyerang Mabes Polri, Jakarta Selatan, 31 Maret 2021.

Penyerangan itu sendiri terjadi sekitar pukul 16.50 WIB tepatnya di dekat Gedung Rupatama, Mabes Polri.

Terdengar suara baku tembak di lokasi kejadian. Tak lama setelah itu pelaku penyerangan itu dapat dilumpuhkan oleh pihak kepolisian.

Aksi penyerangan terduga teroris ini di Mabes Polri terekam oleh video cctv. Video rekaman tersebut pun beredar di media sosial.

Rekaman cctv yang beredar itu pun banyak mendapatkan komentar, salah satunya adalah selebritis sekaligus presenter tanah air, Arie Untung.***

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Twitter @TeddyGusnaidi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x