Warga India Nekat Masuki Indonesia, Mustofa Nahrawardaya: Keras Kepala, Menyepelekan Negeri Kita

- 24 April 2021, 21:17 WIB
  Mustofa Nahrawardaya sebut warga India benar-benar keras kepala.
Mustofa Nahrawardaya sebut warga India benar-benar keras kepala. /Twitter.com/@TofaTofa_id.

"Apakah India perlu diperingatkan dengan keras @mohmahfudmd?," tanyanya.

Sementara itu, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) RI telah resmi mengeluarkan aturan larangan masuk bagi warga atau wisatawan yang berasal dari India menuju Indonesia.

"Selain menolak masuk orang asing, kami juga menghentikan sementara penerbitan visa bagi warga negara India," ujar Direktur Jenderal Imigrasi Kemenkumham Jhoni Ginting.

Baca Juga: Media Asing Soroti Harapan Hidup Awak Kapal Selam KRI Nanggala-402 dengan Menipisnya Stok Oksigen

Aturan itu diterbitkan oleh pemerintah Indonesia, setelah menangkap fenomena dan dinamika yang terbaru dari lonjakan kasus harian Covid-19 di India.

Penolakan masuk tersebut berlaku bagi WNA yang mempunyai riwayat perjalanan dari wilayah India dalam kurun waktu 14 hari sebelum memasuki Indonesia.

Penolakan masuk tidak berlaku bagi WNI yang memiliki riwayat perjalan dari India dalam kurun waktu 14 hari sebelum memasuki Indonesia.

Baca Juga: WN India Mengaku Merasa Sehat, Kapolda Metro Siap Tindak Tegas Mereka yang Bandel Saat Dikarantina

Akan tetapi, Jhoni menjelaskan kalau pemerintah Indonesia telah membatasi pintu masuk di beberapa tempat pemeriksaan imigrasi.

"Bagi WNI yang masuk tentunya tetap harus mengikuti protokol kesehatan ketat sesuai dengan aturan dari Satgas Penanganan Covid-19," ucap Jhoni Ginting, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Antara.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah