Fadli Zon Kenang Sosok Tengku Zulkarnain: Ulama yang Cerdas, Kritis, dan Punya Visi Kebudayaan

- 11 Mei 2021, 10:57 WIB
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon kenang sosok Tengku Zulkarnain sebagai ulama yang cerdas, kritis, punya visi kebudayaan, nasionalis, dan sangat mencintai agama.
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon kenang sosok Tengku Zulkarnain sebagai ulama yang cerdas, kritis, punya visi kebudayaan, nasionalis, dan sangat mencintai agama. /Twitter.com/@fadlizon

Menurutnya, Tengku Zulkarnain adalah pribadi yang hangat dan berani menyampaikan sesuatu apa adanya, termasuk kritik.

"Saya pernah merekam perjalanan beliau dalam YouTube channel saya saat 6 bulan lalu di Fadli Zon Official. Waktu itu saya minta beliau nyanyi, saya kasih gitar, langsung dia nyanyi, suaranya sangat bagus," kata Fadli Zon.

Baca Juga: Tengku Zulkarnain Dikenal Baik dan Tulus, Yusril Ihza: Rasanya Terlalu Cepat Sahabat Saya Ini Pergi

Terakhir, Fadli Zon mengungkapkan bahwa dirinya sangat kaget saat mendengar kabar bahwa Tengku Zulkarnain meninggal dunia.

Oleh karena itu, Fadli Zon berharap agar masyarakat tidak menganggap enteng Covid-19 lagi.

"Saya kaget mendengar beliau meninggal. Saya tahu beliau sakit tetapi saya yakin bisa survive tapi mengejutkan. Ini juga peringatan bagi kita bahwa Covid-19 sangat serius jangan dianggap enteng," kata Fadli Zon.

Baca Juga: Atta Halilintar Sebut Istrinya Sering Menangis Setelah Hamil, Aurel Hermansyah: Dokternya Bikin Aku Takut

Seperti diketahui, Tengku Zulkarnain dirawat setelah terpapar Covid-19 sejak 2 Mei 2021, dan meninggal dunia saat dalam perawatan Covid-19 di RS Tabrani di Kota Pekanbaru, Senin, 10 Mei 2021.

Direktur Corporate Communication RS Tabrani, Ian Machyar juga telah membenarkan bahwa Tengku Zulkarnain meninggal dunia karena terpapar Virus SARS-CoV-2.

"Benar, ustaz (Tengku Zulkarnain) sudah meninggal dunia. Baru saja satu menit setelah selesai azan maghrib," kata Ian Machyar di Pekanbaru, Riau.

Halaman:

Editor: Rika Fitrisa

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x