Minta Pemerintah Tetap Layani Calon Jemaah Haji, Puan Maharani: Jika Mereka Minta Dananya Harap Dikembalikan

- 4 Juni 2021, 13:23 WIB
Ketua DPR RI Puan Maharani.*
Ketua DPR RI Puan Maharani.* /Twitter.com/@DPR_RI/

PR BEKASI - Batalnya keberangkatan Calon Ibadah Haji Indonesia tahun 2021 mendapat tanggapan dari Ketua DPR RI Puan Maharani.

Puan Maharani mengungkapkan bahwa dirinya memahami keputusan pemerintah yang membatalkan keberangkatan calon haji Indonesia.

Meski begitu, Puan Maharani berharap agar pemerintah tetap melayani calon jemaah haji yang batal berangkat tahun ini.

Baca Juga: Fadli Zon Desak Jokowi Telepon Raja Salman, Singgung soal Polemik Pembatalan Haji 2021

Selain itu, Puan Maharani juga mengungkapkan bahwa pemerintah harus memastikan pelayanan kepada calon haji yang batal berangkat tetap baik.

"Dan mekanismenya jelas jika mereka meminta dananya kembali," ujar Puan Maharani seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara, Jumat, 4 Juni 2021.

Ia juga mengatakan bahwa pemerintah dan DPR RI sudah meminta Arab Saudi untuk memberi kelonggaran agar calon jemaah haji Indonesia tetap bisa berbiadah haji di tahun ini.

Baca Juga: Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Pemkot Jakpus Tabur 10.000 Benih Ikan dan Tanam Bibit Tanaman

"Akan tetapi, demi keamanan dan keselamatan kita semua, kita masih harus bersabar. Apalagi, muncul varian baru virus corona dan orang yang sudah divaksin tidak dijamin tidak tertular," tuturnya.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x