Warganya Sukses Buka Usaha Fotokopi di Jawa Barat, Sumatra Barat Dirikan ‘Tugu Mesin Fotokopi’

- 5 Juni 2021, 16:01 WIB
Tugu fotokopi di Nagari Atar, Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat sebagai simbol kesuksesan warganya mendirikan usaha fotokopi, terbanyak di Jawa Barat.
Tugu fotokopi di Nagari Atar, Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat sebagai simbol kesuksesan warganya mendirikan usaha fotokopi, terbanyak di Jawa Barat. /ANTARA/HO-Nanda Anggara/ANTARA

PR BEKASI – Warga di daerah Sumatra Barat kini memiliki ‘Tugu Fotokopi’ lengkap dengan mesin fotokopi di atasnya.

Tugu Fotokopi itu bertempat di Nagari Atar Kecamatan Padang Ganting, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, daerah itu memang terkenal sebagai "nagari fotokopi".

Julukan itu muncul karena sebagian besar warganya sukses dalam usaha bisnis fotokopi di perantauan.

Baca Juga: Speed Boat Tenggelam di Sumatra Barat, Satu Korban Meninggal Dunia Saat Pulang Mencari Ikan 

"Warga di sini (Atar) membuka usaha fotokopi di perantauan, seperti pulau Jawa dan Sumatera," kata Wali Nagari Atar Halyu Pardi, di Batusangkar, seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara pada Sabtu, 5 Juni 2021.

Ia mengatakan berdasarkan data dari Kenagarian Atar, jumlah penduduk Nagari Atar saat ini sekitar 5.400 kepala keluarga dan dua pertiga di antaranya berada di perantauan.

Ia menambahkan dari 3.000 warga Nagari Atar yang merantau, hampir semuanya membuka usaha fotokopi, terbanyak di Jawa Barat.

"Kalau kita perkirakan dari 3.000 warga yang ada di perantauan itu semuanya boleh disebut sebagai pengusaha fotokopi," katanya.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling di Kota Bekasi, Siapkan Fotokopi KTP dan SIM Lama Anda! 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah