Antrean Pemakaman Sampai 2 Hari, Warga Tangsel Ini Nekat Urus Pemakaman Jenazah Covid-19 Sendiri

- 8 Juli 2021, 11:31 WIB
Warga Pamulang, Tangerang Selatan nekat mengurus pemakaman anggota keluarga yang terpapar covid-19 secara mandiri usai puskesmas kewalahan.
Warga Pamulang, Tangerang Selatan nekat mengurus pemakaman anggota keluarga yang terpapar covid-19 secara mandiri usai puskesmas kewalahan. /M. Bagja/PR Bekasi

PR BEKASI - Lonjakan kasus dan angka kematian Covid-19 wilayah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) saat ini terbilang tinggi.

Hal tersebut membuat warga harus antre untuk proses pemakaman salah satu anggota keluarganya akibat terpapar Covid-19.

Seperti diungkapkan oleh Dinan selaku Ketua RW 20, Komplek Griya Pamulang 2, Kelurahan Pondok Benda, Kecamatan Pamulang, Tangerang Selatan.

Baca Juga: Ratusan Warga India Hadiri Pemakaman Kuda Suci di Tengah Pandemi Covid-19, Satu Kampung Terpaksa Diisolasi

Ia menceritakan pengalaman bahwa ada warga yang meninggal terpapar Covid-19, namun harus menunggu proses antrean Pemakaman hingga 2 Hari.

“Jadi kejadiannya pada Senin 5 Juli 2021 malam, sekitar jam 20.00 WIB, ada warga yang sudah sepuh meninggal dunia,” katanya, Rabu 7 Juli 2021.

Sesuai dengan prosedur Covid-19, warga yang meninggal itu telah dilaporkan kepada puskesmas setempat.

Setelah dilakukan pemeriksaan, ternyata benar warga itu terpapar Covid-19.

Baca Juga: Jenazah Covid-19 Diangkut Pakai Truk, Pemprov DKI Jakarta: Dinas Pemakaman Sudah Capek 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Humas Polri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x