Panggil 'Bung Jokowi', Megawati Ingin Kembali Populerkan Sapaan 'Bung'

- 13 Agustus 2021, 12:58 WIB
Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri.
Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri. /ANTARA/HO-PDIP

PR BEKASI - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri ingin mempopulerkan kembali panggilan 'Bung'.

Bahkan, saking inginnya mempopulerkan kembali sapaan 'Bung', Megawati juga ingin memanggil Presiden Jokowi dengan sapaan 'Bung'.

"Saya sampai bilang ke Pak Jokowi, 'Pak Jokowi lucu enggak kalau saya panggil Bung Jokowi?' Tapi kayaknya enggak juga, loh," kata Megawati dalam acara diskusi virtual bertajuk 'Bung Hatta Inspirasi Kemandirian Bangsa' yang disiarkan kanal Youtube BKNP PDI Perjuangan pada 12 Agustus 2021.

Baca Juga: Ferdinand Ungkap Secuil Kisah Perjalanan Hidup Megawati di Surabaya: Mandi Saja Harus Bawah Ember

Megawati menuturkan, sapaan 'Bung' memberi kesan seperti tidak ada perbedaan. "Dulu semua orang dipanggilnya 'Bung'," katanya.

Megawati mengingat bagaimana dulu mendiang bapaknya, Soekarno dipanggil 'Bung'.

"Saya sangat ingat bapak saya, kalau pejuang tidak melihat pangkatnya, pasti panggilannya, 'Bang, bung, bang, bung'. Saya sampai mikir, apa bapak saya Presiden? Itu yang lagi ngomong sama Bung Karno itu siapakah?" katanya.

Baca Juga: Megawati Soekarnoputri Nangis dan Desak Gus Dur Minta Maaf Sebulan Sebelum Lengser

Selain itu, Megawati juga menceritakan itu agar para generasi muda punya semangat kemerdekaan menjelang 17 Agustus.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x