ABCDEF GHIJK Zuzu Sempat Minder dan Malu, Sang Ayah: Kamu Pasti Bangga, Nama Ini Cuma Satu di Dunia

- 28 Oktober 2021, 17:12 WIB
ABCDEF GHIJK Zuzu sempat merasa minder dan mengeluh karena memiliki nama unik, tapi sang ayah selalu memberi dukungan agar anaknya bangga.
ABCDEF GHIJK Zuzu sempat merasa minder dan mengeluh karena memiliki nama unik, tapi sang ayah selalu memberi dukungan agar anaknya bangga. /Tangkapan layar YouTube/tvOneNews

PR BEKASI - Baru-baru ini, seorang siswa SMP di Muara Enim, Sumatra Selatan viral di media sosial lantaran memiliki nama unik, yakni ABCDEF GHIJK Zuzu.

ABCDEF GHIJK Zuzu viral di media sosial setelah mengikuti program vaksinasi Covid-19 yang digelar oleh gerai Vaksin Presis Go To School Polres Muara Enim pada Senin, 18 Oktober 2021 lalu.

ABCDEF GHIJK Zuzu (12) merupakan seorang siswa SMPN 1 Ujanmas, Kabupaten Muara Enim, yang baru duduk di bangku kelas VII.

Baca Juga: Viral Bocah SMP Miliki Nama Unik ABCDEF GHIJK Zuzu, Sang Ayah: Terkesan Simpel, Tapi Punya Makna Mendalam

Dalam kesehariannya, ABCDEF GHIJK Zuzu dipanggil Adef oleh kedua orang tuanya dan juga teman-temannya.

Memiliki nama unik dan tak biasa, ABCDEF GHIJK Zuzu terkadang merasa minder dan malu, karena namanya itu sering dijadikan bahan cemoohan oleh teman-temannya.

Ayah ABCDEF GHIJK Zuzu, Zulkifli pun mengakui bahwa sang anak sempat merasa minder dan sering mengeluh kepadanya karena memiliki nama unik. 

Baca Juga: Khutbah Jumat Bahasa Indonesia Terbaru 29 Oktober 2021: Mempersiapkan Bekal Sebelum Kematian

Tak hanya itu, ABCDEF GHIJK Zuzu pun sempat mempertanyakan kepada Zulfahmi, kenapa hanya dirinya yang diberi nama unik, sedangkan kedua adiknya tidak.

Halaman:

Editor: Rika Fitrisa

Sumber: YouTube tvOneNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x