Kementerian PUPR Kerahkan Alat Berat, Bantu Percepat Evakuasi Korban Erupsi Gunung Semeru

- 5 Desember 2021, 18:27 WIB
Kementerian PUPR mengerahkan alat berat untuk membpercepat evakuasi korban erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.
Kementerian PUPR mengerahkan alat berat untuk membpercepat evakuasi korban erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur. /ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/foc./


PR BEKASI - Sejumlah pihak termasuk Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tengah bahu-membahu dalam menangani bencana alam erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

Sebelumnya, erupsi Gunung Semeru terjadi pada Sabtu, 4 Desember 2021 sore hari.

Erupsi Gunung Semeru mengakibatkan ratusan rumah tertimbun abu vulkanik bahkan dilaporkan ada beberapa korban jiwa yang sudah teridentifikasi.

Selanjutnya, Kementerian PUPR kerahkan alat berat demi mempercepat evakuasi korban.

Baca Juga: Jokowi Imbau Seluruh Pihak Tanggap Darurat Erupsi Gunung Semeru: Harus Dapat Diselesaikan dalam Waktu Singkat

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, penanganan tanggap darurat bencana alam erupsi Gunung Semeru atas perintah Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Sebelumnya, Presiden Jokowi menginstruksikan semua pihak untuk membantu korban bencana dan mengambil langkah-langkah penanganan jangka pendek dan panjang.

Data sementara lokasi terdampak erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang berada di Desa Supiturang dan Curah Kobokan di Kecamatan Pronojiwo serta Desa Sumber Wuluh di Kecamatan Candipuro.

"Saat ini masih terus dilakukan pendataan terkait kerusakan dan korban jiwa," ujarnya dalam keterangannya, Minggu, 5 Desember 2021.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x