Singgung Mahfud MD, Lieus Sungkharisma Apresiasi Orang yang Masih Anggap HRS Tak Salah

- 19 Februari 2022, 19:04 WIB
Aktivis Lieus Sungkharisma menyinggung Menkopolhukam Mahfud MD.
Aktivis Lieus Sungkharisma menyinggung Menkopolhukam Mahfud MD. /Tangkapan layar YouTube/Rasil TV/

Baca Juga: Ratusan Mahasiswa di Aceh Berpotensi Jadi Tersangka karena Terima Beasiswa, 39 Orang Mengembalikan Uang

Lieus pun lantas menanyakan pernyataan dari Mahfud MD tersebut ketika dia sudah menjabat sebagai salah satu menteri di Kabinet Maju atau belum.

"Ini udah jadi belum? Udah jadi Menkopolhukam belum waktu itu?" tuturnya, yang ternyata pernyataan tersebut dilontarkan pada Desember 2019.

"Waduh, inilah yang ngeri, sebelum jabat suaranya bersih, begitu jabat miring-miring," tambah dia.

Dia mengklaim banyak kejadian yang seperti itu, dan menyatakan rasa salut kepada orang-orang yang masih berani menyuarakan kebenaran.

Baca Juga: Info Loker: Sentra Medika Hospital Membuka Lowongan Kerja, Ini Posisi yang Dibutuhkan

"Saya salut orang-orang yang sampai hari ini masih berani bersuara menyatakan kebenaran bahwa Habib Rizieq Shihab ini nggak salah, top," ucapnya.

Pasalnya, dia menilai sekarang ini banyak orang yang takut untuk bersuara, di sisi lain ada pihak yang menilai baik Habib Rizieq walau dulunya menganggap bahaya.

Pada akhirnya, dia melanjutkan, setelah mengetahui Habib Rizieq maju dalam setiap bencana, mereka akhirnya berubah pikiran.

"Bahkan terakhir itu Covid itu, Vihara disemprotin sama panglima FPI. Semua happy, ternyata bisa bersatu tuh, nah ini kenapa nggak dipelihara," katanya, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari kanal YouTube Rasil TV.

Halaman:

Editor: Gita Pratiwi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah