Viral Penampakan Daftar Harga Sembako Tahun 1997, Harga Minyak Goreng Jadi Sorotan

- 2 Maret 2022, 20:37 WIB
Video di TikTok memperlihatkan nota atau daftar sembako pada tahun 1997.
Video di TikTok memperlihatkan nota atau daftar sembako pada tahun 1997. /Tangkap Layar TikTok @jayy_2209

Tampak rinso dengan berat 450 gram cuma seharga Rp1.750, wings 1 seharga Rp750, bahkan telur 1/4 seharga Rp750.

Terlihat dalam nota sembako itu, mie instan 1 buah seharga Rp400, permen yupi 4 buah seharga Rp200.

Bahkan yang baru-baru ini sedang mahal, minyak goreng yang saat ini setengah liter seharga Rp 7000-Rp10000, pada tahun 1997 minyak goreng cuma Rp1.300.

Baca Juga: Trailer Ikatan Cinta 2 Maret 2022: Andin Kontraksi, Mama Sarah Panik hingga Hubungi Aldebaran

Selain itu, terlihat blue band atau margarin seharga Rp1.250, gula putih setengah kilo cuma Rp800 perak.

Bawang putih hingga bahan makanan yang lain pun masih dibawah Rp1000 (seribu rupiah).

Tak ayal unggahan yang dibagikan ini menuai berbagai tanggapan dari warganet.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aquarius Besok, 3 Maret 2022: Bebaskan Perasaan Anda Sebelum Mengambil Keputusan

Sejumlah warganet bernostalgia setelah melihat nota atau daftar harga sembako tahun 1997 ini.

"Waktu SD disuruh beli indomie masih 5. tiba-tiba disuruh beli lagi udah seribuan," kata @wra191.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x