Korban Begal jadi Tersangka, Masyarakat Minta S Dibebaskan

- 13 April 2022, 20:31 WIB
Ilustrasi begal. LSM Menggelar aksi damai untuk mendesak Polres Lombok Tengah membebaskan S.
Ilustrasi begal. LSM Menggelar aksi damai untuk mendesak Polres Lombok Tengah membebaskan S. /Pexels/Kindel/

Diketahui sebelumnya pada Minggu, 10 April 2022 dini hari korban yang menjadi tersangka S pergi ke Lombok Timur untuk mengantarkan nasi kepada ibunya.

Saat di perjalanan S dipepet oleh dua pelaku begal, sehingga dia melakukan perlawanan menggunakan senjata tajam.

Baca Juga: 5 Guru Terbaik di Anime Shonen, Dracule Mihawk One Piece hingga Jiraya Sensei

Tak hanya itu dalam waktu tak lama kemudian datang lagi dua pelaku begal lainnya.

Kemudian S melawan lagi, dan akhirnya keempat pelaku itu berhasil dikalahkan oleh S seorang diri.

Atas perkelahian itu dua orang pelaku begalan inisial OWP dan P tewas, sementara kedua pelaku lain kabur.

Baca Juga: Stranger Things 4: Susunan Lengkap Pemain Baru dan Pemain Lama yang Kembali Muncul

Sementara itu, dalam kesempatan aksi damai tersebut Kapolres Lombok Tengah, AKBP Heru Indra Cahyono mengatakan bahwa pihaknya akan memberikan keputusan yang terbaik.

"Saya akan berikan keputusan yang terbaik bagi masyarakat," tuturnya.***

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x