Lebaran 2022, Jokowi Akan Mudik dan Sholat Idul Fitri di Mana? Berikut Informasinya

- 26 April 2022, 20:08 WIB
Presiden RI Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Jokowi.
Presiden RI Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Jokowi. /Setkab

PR BEKASI - Bukan ke Solo, Presiden Joko Widodo diketahui akan mudik Lebaran 2022 ke daerah lain.

Jokowi dikabarkan akan mudik Lebaran tahun 2022 ini ke Yogyakarta.

Dipastikan juga jika Jokowi akan berlebaran di Yogyakarta pada tahun 2022 ini.

Baca Juga: Lebaran 2022 Tanggal Berapa? Simak Penjelasan Kemenag dan Jadwal Sidang Isbat 1 Syawal 1443 H

Jokowi pada suatu kesempatan, menjelaskan jika dirinya pada Lebaran ini tidak ke Solo.

"Kalau saya mudik itu di Solo," jelas Presiden Jokowi sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.con dari Setkab

"Saya enggak ke Solo, saya ke Yogya," tambahnya.

Baca Juga: Selamat Hari Raya Idul Fitri 2022, Download Twibbon dengan Desain Menarik untuk 1 Syawal 1443 H

Diketahui jika Jokowi mengungkap dirinya akan ikut sholat Idul Fitri di Yogyakarta.

Tetapi, dia juga memastikan tidak akan mengadakan halal bihalal.

Jokowi juga mengimbau kepada para pekabat agar tidak menggelar acara yang dapat menimbulkan kerumunan.

Baca Juga: One Piece 1048, Terungkap Peran Penting Law di Arc Wano

"Seperti yang sudah saya sampaikan, halalbihalal terutama untuk yang menyangkut orang banyak, pemerintah mengajak sebaiknya tidak," tuturnya.

"Utamanya untuk para pejabat," sambungnya.

Lebih lanjut, Jokowi juga menjelaskan kembali terkait kebijakan dibolehkannya mudik Lebaran 2022 ini.

Baca Juga: Kejutan One Piece 1048, Hal Buruk akan Menimpa Zoro, Petunjuknya Muncul di Sini

Hal tersebut berdasarkan pantauan situasi pandemi Covid-19 yang makin membaik.

Namun, Presiden tetap mengingatkan jika ada masa transisi yang harus disikapi sebelum pandemi akan dinyatakan sebagai endemi.

"Mudik kita perbolehkan karena melihat angka-angka kasus harian sudah sangat rendah, dan kasus aktifnya kan sudah di bawah 20 ribu.

Baca Juga: Duel Inggris vs Spanyol di Liga Champions Bisa Ditonton di SCTV dan Vidio Lewat Link Berikut

"Memang rendah, tetapi, apapun ada masa transisi yang kita hrus hati-hati.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah