Curiga Ada Oknum yang Lawan Kebijakan Jokowi Soal Ekspor Minyak, Andre Rosiade: Gendang Perang Sudah Dimulai

- 21 Mei 2022, 12:58 WIB
Andre Rosiade.
Andre Rosiade. /INSTAGRAM/@andre_rosiade/

PR BEKASI - Kisruh ekspor minyak goreng di Indonesia menjadi isu panas yang menjadi sorotan masyarakat.

Beberapa waktu lalu, sejumlah oknum ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus ekspor minyak goreng, hingga menyebabkan kelangkaan di Indonesia.

Baru-baru ini, anggota DPR RI Andre Rosiade mengeluarkan pernyataan mengejutkan.

Anggota DPR RI dari Partai Gerindra ini merasa curiga ada oknum yang sengaja melawan kebijakan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal ekspor crude palm oil (CPO) dan minyak goreng.

Baca Juga: FIFA Akan Rilis Pengumuman Penting pada 16 Juni Terkait Piala Dunia FIFA 2026, Apa Saja?

"Bahwa sudah terjadi perlawanan terhadap keputusan pemerintah, itu baru rencana (larangan ekspor) perlawanan sudah dimulai, gendang perang sudah dimulai di saat ekspor masih berjalan secara normal," ujar Andre dikutip dari Antara pada Sabtu, 21 Mei 2022.

Larangan ekspor yang dikeluarkan Jokowi dinilai sebagai tindakan sang presiden yang sudah gerah dengan upaya yang sudah dilakukan.

Sebagai contoh, Andre menyinggung momen saat Jokowi mengumumkan larangan ekspor langsung membuat harga Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit anjlok. Padahal saat itu ekspor CPO masih sempat berjalan.

Sementara itu, saat ada kebijakan baru terkait Domestic Market Obligation (DMO) atau Domestic Price Obligation (DPO) pada 1 Februari 2022 yang langsung memicu minyak goreng menjadi langka.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x