Kenang Jasa Buya Syafii Maarif, Ketua PGI: Saya Mengusulkan Agar Beliau Dianugerahi Pahlawan Nasional

- 27 Mei 2022, 15:59 WIB
Buya Syafii Maarif.
Buya Syafii Maarif. /ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/ed/nz/aa

PR BEKASI - Ketua Umum Persektuan Gereja-gereja Indonesia (PGI), Gomar Gultom mengenang jasa dari Ahmad Syafii Maarif atau yang lebih dikenal dengan Buya Syafii Maarif.

Menurut Gomar, Buya Syafii Maarif merupakan tokoh yang berperan sebagai guru dan bapak bangsa.

Hal ini selaras dengan pengorban Buya Syafii Maarif yang banyak menyumbang gagasan untuk bangsa Indonesia.

Oleh karenanya, Gomar mengusulkan agar Buya Syafii Maarif dapat dianugerahi sebagai pahlawan Nasional.

Baca Juga: 1 Juni 2022 Memperingati Hari Apa? Berikut 10 Link Twibbon untuk Merayakannya

"Saya memohon Presiden untuk mengajak seluruh masyarakat mengibarkan bendera setengah tiang sebagai penghormatan kepada beliau dan kiranya tak berlebihan bila saya juga mengusulkan agar kepada beliau, pada waktunya kelak, dianugerahi pahlawan nasional," ujar Gomar Gultom.

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari laman Antara, ia juga mengungkapkan rasa kehilangan akan wafatnya Buya Syafii Maarif.

"Kita semua kehilangan Syafii Maarif, panggilan akrab 'Buya Syafii'," ujarnya.

Sebagai bentuk penghormatannya, Gomar Gultom turut hadir dalam proses pemakaman Buya Syafii.

Baca Juga: Jadwal Tayang Drama Korea Woori The Virgin Episode 7 dan 8: Oh Woo Ri dan Raphael Ikut Senam Hamil

"Saya melayat untuk memberikan penghormatan terakhir sebagai wujud kebersamaan sekaligus menyatakan turut sepenanggungan dengan keluarga Buya Maarif dan umat Islam yang cinta damai," kata Gomar.

Seperti diberitakan sebelumnya bahwa Buya Syafii Maarif wafat pada Jumat, 27 Mei 2022, pagi.

Buya Syafii Maarif tutup usia setelah berjuang melawan penyakit jantung.

Sebelumnya, Buya Syafii diketahui telah melakukan perawatan medis di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Gamping, Yogyakarta selama satu bulan.

Jenazah Buya Syafii disemayamkan di Masjid Gede Kauman, Kota Yogyakarta.***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah