Profil I Dewa Ayu Firsty M.D, Paskibraka Pembawa Baki Bendera Merah Putih di Istana Merdeka 17 Agustus 2022

- 17 Agustus 2022, 15:40 WIB
I Dewa Ayu Firsty Meita Dewanggi asal Jawa Tengah, pembawa Bendera Merah Putih dalam upacara HUT ke-77 Kemerdekaan RI di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu 17 Agustus 2022.
I Dewa Ayu Firsty Meita Dewanggi asal Jawa Tengah, pembawa Bendera Merah Putih dalam upacara HUT ke-77 Kemerdekaan RI di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu 17 Agustus 2022. /Antara/Sigid Kurniawan

PR BEKASI – Berikut profil Paskibraka pembawa baki Bendera Merah Putih di Istana Merdeka hari ini.

Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia telah berlangsung pagi ini, 17 Agustus 2022 di Istana Merdeka.

Dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Malang Terkini, diketahui tim Paskibraka di Istana Merdeka dibagi menjadi dua yakni tim Pancasila Tangguh dan tim Pancasila Sakti.

Apa perbedaan tim Pancasila Tangguh dan tim Pancasila Sakti?

Baca Juga: One Piece 1057 Spoiler, Momonosuke Menangis Meminta Luffy Tinggal di Wano

Tim pasukan Pancasila Tangguh adalah tim yang bertugas pada pengibaran bendera merah putih perayaan HUT kemerdekaan RI ke 77.

Sedangkan tim pasukan Pancasila Sakti adalah tim yang bertugas pada penurunan bendera merah putih dalam perayaan HUT kemerdekaan RI ke 77.

Tim Pasukan Pancasila Tangguh yang bertugas hari ini beranggotakan 8 orang.

I Dewa Ayu Firsty Meita Dewanggi merupakan siswi SMA dari Kudus, Jawa Tengah yang termasuk dalam tim Pancasila Tangguh, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Pikiran Rakyat.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn dan Scorpio untuk 18 Agustus 2022: Jangan Sampai Ceroboh saat Melakukan Hal Ini

I Dewa Ayu Firsty Meita Dewanggi yang akrab disapa Firsty dipercaya menjadi pembawa baki Bendera Merah Putih.

Firsty adalah gadis kelahiran tahun 2006 yang tengah duduk di bangku kelas X SMA 2 Kudus.

Gadis umur 16 tahun ini memiliki ketertarikan untuk menjadi anggota Paskibraka bahkan sejak ia duduk di bangku sekolah dasar.

Firsty mengaku telah mempersiapkan diri dengan terus berlatih secara fisik, akademik, dan psikologis.

Baca Juga: Jadwal Lengkap BRI Liga 1 Pekan Kelima, Rayakan HUT Kemerdekaan Indonesia Nobar PSIS Vs Persik Kick Off 16.00

Dirinya sangat terkejut dan bangga saat diumumkan menjadi salah satu Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat nasional yang mewakili Provinsi Jawa Tengah.

Gadis yang memiliki tinggi 171 cm ini menceritakan telah melakukan karantina di Jakarta sejak pertengahan Juli lalu untuk mengikuti rangkaian latihan dan seleksi sebagai anggota Paskibraka Nasional.

Sebelum masuk ke karantina tingkat nasional, ia mengikuti karantina di Semarang dan mengikuti latihan di sana.

Bebeerapa persiapan fisik yang dilakukan agar lolos Paskibraka Nasional seperti push up, sit up, lari, loncat tali dan plank.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer dan Virgo untuk 18 Agustus 2022: Waspada! Orang Terdekat Berani Bocorkan Rahasia Anda

Bahkan Firsty mengaku selalu menyepatkan waktu untuk sit up dan push up satu menit sebelum tidur.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Pikiran Rakyat Malang Terkini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x