Viral, Sosok Daniel Alexander yang Disambut Gembira oleh Anak-anak Papua, Siapakah Dia?

- 18 Juli 2020, 15:19 WIB
Sosok Daniel Alexandre yang disambut meriah oleh anak-anak di Papua.*
Sosok Daniel Alexandre yang disambut meriah oleh anak-anak di Papua.* /Tangkapan Layar/Instagram @herryheryawan

PR BEKASI - Viral video yang menampilkan sosok bernama Daniel Alexander saat keluar dari mobil yang langsung disambut gembira oleh anak-anak di Papua.

Setelah ditelusuri, Daniel Alexander merupakan pria kelahiran Surabaya yang mengabdikan hidupnya untuk Papua.

Daniel Alexander adalah seorang pendiri sekolah berasrama pertama di Papua setelah zaman Zending yaitu Sekolah Anak Panah dengan Yayasan PESAT di Nabire Papua.

Selama 25 tahun, Daniel Alexander menjadi sosok pembawa Pemulihan Hati Bapa dan mengajari Kasih Bapa Sorgawi

Baca Juga: Akibat Utang, Mantan Asisten Mutilasi CEO Transportasi Online dan Gondol Rp 1,3 Miliar 

Akun Instagram Kombes. Pol. Herry Heryawan, S.I.K., M.H. (@herryheryawan) mengunggah video Daniel Alexander yang disambut gembira oleh beberapa anak di Papua pada Sabtu, 18 Juli 2020.

"Daniel & Kemanusiaan Selamat memperingati 25 Tahun PESAT Nabire, Papua," tulis Herry Heryawan, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-bekasi.com.

Herry Heryawan menyebut bahwa Daniel Alexander adalah contoh sosok yang tidak punya batasan terhadap suku, ras, dan agama selama 25 tahun di Papua.

"Dia tidak punya batasan terhadap suku, ras, dan agama, selama 25 tahun di Papua. Ia hanya mencetak anak-anak yang sekarang sudah menjadi Doktor, Phd, Dokter, Insinyur, sarjana, Pilot, dan Pengusaha," tulis Herry.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x