NasDem-PKB Resmi Duetkan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar Pada Pilpres 2024, Ini Singkatannya

- 1 September 2023, 22:20 WIB
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) resmi menerima tawaran kerja sama politik Partai NasDem untuk menduetkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar pada Pilpres 2024 mendatang.
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) resmi menerima tawaran kerja sama politik Partai NasDem untuk menduetkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar pada Pilpres 2024 mendatang. /Kolase Foto dok. tim Cak Imin/ist ; Dok.Antara

"Jadi, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar kira-kira disingkat 'AMIN'," jelas Hasannudin.

 Baca Juga: Kecewa Dikhianati NasDem dan Anies Baswedan, SBY: It Is Really Ugly

Dirinya juga mengakui bahwa DPP PKB sudah mendapatkan restu dari para kiai untuk mengusung pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar pada Pilpres 2024 mendatang.

“Para kiai telah mendukung secara penuh dan memberikan dorongan apa yang terbaik untuk PKB,” katanya.

Dirinya juga berharap pasangan “AMIN” pada Pilpres 2024 mendatang dapat meraih hasil positif dan diberikan amanah untuk memimpin Indonesia.

“Saya berdoa dan berharap semoga pasangan ‘AMIN’ bisa menang di Pilpres 2024 mendatang, kata Sekjen DPP PKB tersebut.

Meski sudah resmi mengusung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, namun PKB masih belum dapat memberikan informasi mengenai kapan deklarasi pasangan tersebut diadakan.

“Terkait kapan deklarasinya, di mana, dan jam berapa akan akan segera kami umumkan besok hari,” tutupnya.

Seperti diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI baru akan membuka proses pendaftaran bakal capres dan cawapres Pilpres 2024 pada 19 Oktober 2023 mendatang.

Proses pendaftaran capres-cawapres tersebut akan dilaksanakan sampai 25 November 2023 mendatang.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah