Bukit Teletubbies Bromo Tengger Semeru Kebakaran, Diduga Akibat Pelaku Foto Prewed Nyalakan Api

- 7 September 2023, 09:18 WIB
Kebakaran di Bukit Teletubbies, Kawasan Bromo Tengger Semeru
Kebakaran di Bukit Teletubbies, Kawasan Bromo Tengger Semeru /tangkap layar Instagram @pendakilawas/

PATRIOT BEKASI - Area Bukit Teletubbies Bromo Tengger Semeru kebakaran, pada Rabu, 6 September 2023.

Kebakaran di Bukit Teletubbies diduga disebabkan salah satu pengunjung atau wisatawan menyalakan api atau flare saat prewedding di lokasi.

Dilansir dari media sosial Andreli_48 Kamis, 7 September 2023 tampak dalam video asap putih membumbung tinggi.

Baca Juga: 5 HP Terbaru yang Rilis September 2023 di Indonesia, Samsung hingga Vivo Cek di Sini

Tampak juga lima orang diduga pelaku prewed tengah berbekas menjauhi lokasi salah satunya seorang wanita mengenakan Jas Putih.

Bahkan api itu merambat cepat akibat rumput kering yang mudah terbakar hingga malam hari.

Dikabarkan atas kejadian itu, saat ini wisata Gunung Bromo terpaksa ditutup untuk sementara.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra, Scorpio, dan Sagitarius 7 September 2023: Jangan Idealkan Orang Lain

Atas kejadian itu tak sedikit Netizen mengomentari video tersebut serta menyayangkan penyebab kebakaran yang diduga dilakukan oknum tersebut.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah