Usai Keliling Pesisir Indonesia, Edhy Prabowo Dikabarkan Positif Covid-19

- 8 September 2020, 16:06 WIB
Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo.
Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo. /Instagram Edhy Prabowo

PR BEKASI - Kabar terbaru dari kasus covid-19 di Indonesia yang telah menyentuh angka 200.035 kasus setelah adanya penambahan 3.046 per Selasa, 8 September 2020.

Salah satu kasus positif covid-19 menyerang jajaran menteri kabinet kerja. Setelah sebelumnya beberapa bulan lalu, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi positif covid-19 dan telah sembuh, nama lain yang kini santer terkena adalah Edhy Prabowo.

Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Edhy Prabowo dikabarkan positif Covid-19. Hal itu dibenarkan oleh pernyataan Wakil Ketua Komisi IV DPR Daniel Johan.

Baca Juga: Produksi Drama 'Sea of Silence', Netflix Gandeng Gong Yoo dan Bae Doo Na sebagai Pemeran Utama 

“Ya, kabar yang saya dapat seperti itu (Menteri KKP Edhy Prabowo positif Covid-19, red),” ungkap Daniel Johan kepada pewarta PMJ News yang dikutip oleh Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Selasa, 8 September 2020.

Komisi IV DPR merupakan mitra Kementerian KKP. Daniel Johan menjelaskan Edhy Prabowo dikabarkan positif Covid-19 sejak Kamis, 3 September 2020 kemarin.

Masih dari penuturannya, ia mendapat informasi itu dari salah satu staf di Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). “Kamis tanggal 3 (September, red). Sumber dari staf di dalam (Kementerian KP),” sebut Daniel Johan.

Usai mendapatkan informasi itu Daniel langsung menghubungi Edhy Prabowo. Tetapi, ia tidak langsung menanyakan hal itu. Daniel hanya mendoakan agar Edhy Prabowo selalu sehat.

Baca Juga: Menag Sebut Radikalisme dari Orang Good Looking, Gatot Nurmantyo: Dialah Penyebar Virus Sebenarnya 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x