Turnamen Pramusim Piala Menpora 2021 Siap Digelar, Simak Empat Kota Akan jadi Tuan Rumah

- 18 Februari 2021, 21:30 WIB
Maskot-maskot dari klub Liga 1 yang berkumpul, momen yang dirindukan oleh pecinta sepak bola Tanah Air.
Maskot-maskot dari klub Liga 1 yang berkumpul, momen yang dirindukan oleh pecinta sepak bola Tanah Air. /Twitter.com/@pt_lib/

PR BEKASI – Melalui Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan bahwa pihak kepolisian akan memberikan izin keramaian bagi turnamen pramusim demi menatap Liga 1 dan Liga 2 2021.

Kapolri pada Kamis, 18 Februari 2021, kedatangan Menpora Zainudin Amali di Mabes Polri dimana mereka membahas persiapan turnamen pramusim.

Piala Menpora 2021, akan menjadi nama pada gelaran turnamen pramusim yang ditunggu-tunggu oleh pecinta sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Cek Fakta: Menag Yaqut Dikabarkan Keluarkan SK Menteri Terkait Larangan Bahasa Arab, Ini Faktanya

Baca Juga: Diduga Sindir Muannas Alaidid 'Tukang Ngadu', Refly Harun: Hobi Sekali Ingin Penjarakan Orang ya

Baca Juga: Simpulan Komnas HAM dan Polri: Ustaz Maaher Diperlakukan Baik dan Meninggal karena Sakit

Piala Menpora 2021 akan diikuti oleh 20 klub yang terdiri dari 18 klub Liga 1 ditambah dua klub dari Liga 2.

Turnamen ini akan digelar pada 20 Maret 2021 hingga 25 April 2021, seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs liga-indonesia.id.

Kompetisi ini nantinya ada babak penyisihan dengan jumlah empat grup, dimana satu grup diisi oleh lima tim.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Liga Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x