Buat Salfok Netizen, Berikut Sosok Komentator Duel Catur Dewa Kipas vs GM Irene Kharisma, Chelsie Monica

- 22 Maret 2021, 21:11 WIB
Chelsie Monica atlet catur Indonesia bergelar women Internasional Master, dalam pertandingan Irene vs Dewa Kipas, ia menjadi komentator.
Chelsie Monica atlet catur Indonesia bergelar women Internasional Master, dalam pertandingan Irene vs Dewa Kipas, ia menjadi komentator. /Instagram/@chelsie.monica

PR BEKASI – Duel Catur antara Dewa Kipas julukan dari Dadang Subur dengan Grand Master (GM) Wanita Irene Kharisma berjalan menarik.

Duel yang disiarkan langsung melalui kanal Youtube Deddy Corbuzier pada Senin, 22 Maret 2021 akhirnya dimenangkan oleh Irene Kharisma.

Di balik keseruan duel tersebut, ada sosok yang mencuri perhatian warganet, yakni Chelsie Monica.

Pada laga tersebut, Chelsie Monica bertugas menjadi komentator laga bersama Grand Master Susanto Megaranto.

Baca Juga: Takluk 3-0 dari GM Irene Sukandar, Dewa Kipas: Pertahanannya Sangat Kokoh

Baca Juga: Guntur Romli Sebut Pengacara HRS Bahlul karena Duga Video Hoaks Jaksa Tersebar Akibat Masyarakat Kecewa

Baca Juga: Polri Buka Penerimaan Anggota Jalur Akpol, Bintara, Tamtama Tahun 2021, Ikuti Langkah Berikut untuk Mendaftar 

Chelsie Monica merupakan seorang atlet catur Indonesia bergelar Women Internasional Master (WIM).

Meski baru menginjak 25 tahun, Chelsie Monica merupakan pecatur muda andalan Indonesia di banyak turnamen dunia.

Berikut profil dari WIM Chelsie Monica:

Chelsie Monica Ignesias Sihite lahir di Balikpapan, Kalimantan Timur pada 2 November 1995.

Ketertarikan Chelsie Monica akan dunia catur sudah terjadi sejak kecil.

Awal mula Chelsie Monica kerap melihat sang ayah memainkan olahraga adu strategi tersebut. Hingga Chelsie Monica meminta sang ayah untuk mengajarinya.

Baca Juga: Hari Air Sedunia, Anies Baswedan Singgung Konsep Naturalisasi Sungai di Jakarta Bisa jadi Contoh di Dunia 

Di bawah didikan sang ayah, lambat laun bungsu dari tiga bersaudara ini mulai mengasah kemampuan bermain catur.

Chelsie Monica pun memberanikan diri untuk kompetisi ketika masih duduk di bangku sekolah dasar.

Bakatnya pun menarik perhatian pelatih catur bernama Nugroho, yang kemudian membimbingnya selama bertahun-tahun.

Pada World Junior Chess Championship 2012 Girls Under 20 di Yunani, Chelsie Monica yang turun sebagai unggulan 24 tampil dengan finis pada urutan kedelapan.

Kemudian pada pada Olimpiade Catur 2012 di Istanbul, Turki, Chelsie Monica mendapatkan norma grandmaster pertamanya.

Baca Juga: Hanya Iseng dan Pakai Trik Sulap, Polisi Ungkap Tersangka Penggandaan Uang di Bekasi Gunakan Uang Palsu 

WIM Chelsie Monica tercatat pada situs resmi FIDE (Federasi Catur Dunia) dengan nomor kode 7101198 dan pada Oktober 2012 memiliki rating 2.254

Adapun sejumlah prestasi yang telah diukir WIN Chelsie Monica diantaranya sebagai berikut:

  1. Juara 2 ASEAN Age Group Chess Championship di Muangthai 2005.
  2. Juara 2 di 6th World School Chess Festival di Singapura 2006.
  3. Juara 2 ASEAN Age Group Chess Championship di Indonesia 2006.
  4. Juara World School Chess Championship di Singapura 2008.
  5. Juara ASEAN Age Group Girl Under-16 di Filipina 2011.
  6. Juara 1 Turnamen Catur Piala Gubernur Chelyabinsk, Rusia, 2011.

Baca Juga: Indikasi Penipuan 'Ustaz Gondrong' Pengganda Uang di Babelan, Polres Bekasi: Ditanya Surat Pendek Gak Ngerti 

Usai menjadi komentator duel catur antara Dewa Kipas alias Dadang Subur dengan Grand Master (GM) Wanita Irene Kharisma, media sosial Chelsie Monica dibanjiri pengikut baru.

Hingga artikel ini tayang, jumlah pengikut Instagram Chelsie Monica telah mencapai 47.000  pengikut.

Padahal sebelum menjadi komentar di laga sore tadi, pengikut Instagram, Chelsie Monica masih sekitar 9.000.***

 

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah