Tinggal 7 Hari Lagi, Simak Tata Cara Pendaftaran SPAN PTKIN yang Ditutup 15 Maret 2021

8 Maret 2021, 11:51 WIB
Pendaftaran SPAN PTKIN akan ditutup pada 15 Maret 2021, pendaftar dimohon segera melengkapi data. /Instagram/@spanumtkin

PR BEKASI - Kementerian Agama membuka kesempatan bagi calon mahasiswa yang ingin memasuki perguruan tinggi UIN, IAIN, atau STAIN melalui Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN PTKIN).

SPAN PTKIN dilaksanakan secara nasional melalui sistem terpadu dan diselenggarakan secara serentak oleh Panitia Pelaksana yang ditetapkan oleh Menteri Agama Republik Indonesia.

Pendaftaran SPAN PTKIN telah dibuka sejak 19 Februari 2021 dan akan ditutup 15 Maret 2021 atau 7 hari ke depan.

Bagi kamu calon mahasiswa yang belum mendaftar, segera untuk mendaftar melalui tata cara yang akan kami bagikan di artikel ini.

Baca Juga: Formasi Guru Akan Jadi Prioritas di CPNS 2021, Simak Syarat Umum Pendaftarannya

Baca Juga: Geram dengan Hasil KLB, AHY Memohon pada Rakyat Indonesia: Kami Tidak Bisa Minta Bantuan ke Siapapun

Baca Juga: Ferry Koto Tanggapi Rencana AHY Datangi Kemenkum HAM Hari Ini: Cari Perkara, Malah Bikin Kisruh ke Negara 

SPAN PTKIN diatur berdasarkan Undang-undang No. 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi dan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No. 4 Tahun 2014 tentang Penyelenggaraan Pendidikan Tinggi dan Pengelolaan Perguruan Tinggi.

Sebelum memahami tata cara pendaftaran, berikut ketentuan mengikuti SPAN PTKIN sebagai jalur masuk perguruan tinggi UIN, IAIN, atau STAIN.

1. SPAN PTKIN merupakan seleksi nasional berdasarkan penjaringan prestasi akademik dengan menggunakan nilai rapor dan prestasi lain, tanpa ujian tertulis.

2. Sekolah atau Madrasah yang berhak mendaftarkan siswanya dalam SPAN-PTKIN adalah sekolah/madrasah yang secara sah memperoleh izin penyelenggaraan pendidikan dari pemerintah.

3. Siswa yang berhak mengikuti seleksi adalah siswa yang didaftarkan oleh Kepala Sekolah/Madrasah masing-masing.

Persyaratan siswa pelamar yang dapat mengikuti SPAN-PTKIN sebagai berikut.

1. Siswa SMA,SMK,MA,MA,Pesantren Mu'adalah kelas terakhir pada tahun 2021.

2. Memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN).

3. Memperoleh rekomendasi dari Kepala Sekolah/Madrasah.

4. Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di PTKIN.

Baca Juga: Demokrat versi KLB Sumut Daftar ke Kemenkumham, Ferdinand: Pertarungan Sesungguhnya akan Dimulai! 

Jadwal Seleksi SPAN-PTKIN

Pengisian PDSS 19 Januari - 17 Februari 2021

Verifikasi PDSS 19 Januari - 17 Februari 2021

Pendaftaran (siswa) 19 Februari - 15 Maret 2021

Proses Seleksi I. 19 - 23 Maret 2021

Proses Seleski II. 25 - 29 Maret 2021

Pengumuman Hasil Seleksi 5 April 2021
(untuk pendaftaran ulang di PTKIN masing-masing bagi yang lulus seleksi Ditetapkan di masing-masing PTKIN)

Sebelum mendaftar, siswa wajib mengikuti peraturan Program Studi dan Jumlah Pilihan:

1. Siswa pelamar memilih 2 (dua) PTKIN yang diminati.

2. Siswa pelamar memilih 2 (dua) program studi yang diminati pada masing-masing PTKIN.

3. Urutan pilihan PTKIN dan program studi menyatakan prioritas pilihan.

4. Daftar program studi dan daya tampung SPAN PTKIN

Baca Juga: Syahrial Nasution Tanggapi Ruhut Sitompul yang Bela Moeldoko: Gak Aneh, Dulu Akbar Tanjung-SBY Juga Dijilat

Baca Juga: Kepergok Selingkuh, Felicia Tissue Nekat Adukan Kaesang Pangarep Pada Kahiyang Ayu Hingga Presiden Jokowi 

Untuk kamu yang sudah masuk krtiteria dan syarat untuk mengikuti SPAN-PTKIN bisa melakukan pendaftaran, berikut tata cara Pendaftaran SPAN PKIN:

1. Setelah mendapakatn ID pendaftaran dan password dari sekolah, kamu bisa lalukan Login Siswa melalui siswa.span-ptkin.ac.id/page. Masukkan captcha yang terlihat dalam situs login siswa;

2. Masukkan Biodata diri;

3. Pilih Program Studi;

4. Finalisasi Data;

5. Cetak Kartu Peserta; dan

6. Cek Kelulusan.

Seleksi dinilai berdasarkan sistem, Panitia Nasional akan membuat pemeringkatan siswa berdasarkan nilai mata pelajaran yang menjadi mata uji dalam
Ujian Nasional (UN) 2021, mulai dari semester 1 hingga semester 5.

Baca Juga: Berharap Johnny Depp Kembali Tampil di Pirates 6, Lebih dari 500 Ribu Orang Tandatangani Petisi 

Berdasarkan pemeringkatan prestasi akademik yang dilakukan Panitia Nasional dan sesuai dengan ketentuan akreditasi sekolah, siswa yang memenuhi
syarat diizinkan untuk mendaftar SPAN PTKIN 2021.

Untuk Pengumumannya peserta dapat mengecek kelulusan pada web pengumuman.span-ptkin.ac.id dengan memasukkan nomor pendaftaran.***

Editor: M Bayu Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler