Mendikbud Tegaskan Subsidi Kuota Internet Tidak Bisa Akses Facebook Apalagi Instagram

- 4 Maret 2021, 08:02 WIB
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) jelaskan kuota internet Kemendikbud tidak bisa akses media sosial.
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) jelaskan kuota internet Kemendikbud tidak bisa akses media sosial. /Dok. Kemendikbud/

PR BEKASI – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim mengungkapkan bahwa bantuan kuota internet bagi para pendidik dan peserta didik dilanjutkan dari Maret hingga Mei 2021.

Namun, Nadiem mengatakan bahwa kuota internet tersebut tidak bisa digunakan untuk mengakses media sosial.

Dalam salah satu acara daring yang bertajuk "Mendedar Kuota Belajar", Nadiem membeberkan beberapa media sosial yang tidak bisa diakses itu.

"Bantuan kuota internet tidak bisa digunakan untuk mengakses media sosial," katanya, seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs Antara, Kamis, 4 Maret 2021.

Baca Juga: 22 Terduga Teroris yang Sudah Rencanakan Aksi Bom Bunuh Diri Ditangkap Densus 88 Antiteror

Baca Juga: Minta Maaf Usai Pamerkan Mobil Plat Merah Milik Suami, Pelaku: Itu Plat Bodong

Baca Juga: Kode Redeem Free Fire (FF) Terbaru Kamis 4 Maret 2021, Klaim dan Dapatkan Item Berlimpah

"Seperti Facebook, Instagram, Twitter, tetapi bisa digunakan untuk mengakses YouTube," sambungnya.

Pada tahun 2021 ini, pemerintah kembali memberikan bantuan akses internet bagi pendidik dan peserta didik.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x