Universitas Al-Azhar Setarakan Ijazah Pendidikan Diniyah Formal, Lulusannya Bisa Lanjutkan Pendidikan ke Mesir

- 1 Oktober 2021, 10:35 WIB
Universitas Al-Azhar Mesir setarakan Ijazah Pendidikan Diniyah Formal, lulusannya bisa melanjutkan pendidikan ke Al-Azhar.
Universitas Al-Azhar Mesir setarakan Ijazah Pendidikan Diniyah Formal, lulusannya bisa melanjutkan pendidikan ke Al-Azhar. /Dok. Kemenag

PR BEKASI – Kabar baik untuk lulusan Pendidikan Formal, yang berniat melanjutkan pendidikan ke Universitas Al-Azhar Mesir.

Universitas bergengsi dalam pendidikan agama Islam itu telah menyetarakan ijazah Pendidikan Diniyah Formal sederajat dengan Ma’had Buus Islamiyah Al-Azhar, sederajat SMA.

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari laman resmi Kemenag, mengaku senang dengan kabar baik yang dianggapnya sebagai kado Hari Santri.

Baca Juga: Tak Terima Dituduh Buang Pembalut dan Kondom Sembarangan, Selebgram Diniyah Nurmala Angkat Bicara

Menurutnya, dengan penyetaraan ini, santri Pendidikan Diniyah Formal yang sebagian besar merupakan santri pesantren salafiyah bisamelanjutkan pendidikan ke Al-Azhar.

“Alhamdulillah, setelah melalui proses panjang, akhirnya ijazah Pendidikan Diniyah Formal yang umumnya diselenggarakan pesantren salafiyah mendapat muadalah (penyetaraan) dari Al-Azhar," katanya, Kamis 30 September 2021.

Sementara Direktur Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kemenag Waryono Abdul Ghafur menilai keputusan itu sebagai peluang emas bagi santri pesantren yang memiliki satuan Pendidikan Diniyah Formal.

Baca Juga: Harus Hancurkan Ka'bah demi Maju ke Level Berikutnya, Universitas Al Azhar Minta Umat Islam Boikot Fortnite

“Semoga para santri bisa menyiapkan diri lebih matang untuk melanjutkan studinya ke salah satu kampus tertua di dunia itu," katanya.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x