Viral! Ibu Ini Marah-marah karena Bayar Wisuda Online Capai Rp3,7 Juta: Demi Allah Saya Enggak Rida!

- 4 Oktober 2020, 13:47 WIB
Cuplikan video seorang Ibu Mahasiswa yang marah karena mahalnya biaya wisuda./Instagram/@dessykusuma52/
Cuplikan video seorang Ibu Mahasiswa yang marah karena mahalnya biaya wisuda./Instagram/@dessykusuma52/ /

Rencananya, para wisudawan juga akan mendapatkan paket kiriman lagi yang berisi seperti ijazah dan sebagainya.

"Demi Allah untuk para utusan di Unikom, demi Allah saya enggak ridho dan enggak ikhlas kalau uang saya enggak dipulangin. ini Rp3.770.000 hanya dapat ini doang." Kata Ibu mahasiswa tersebut.

Selanjutnya Ibu itu melanjutkannya dengan memegang baju pakaian wisuda dan mengatakan, "Pak, takut keselek ya makan uang penghasilan saya."

Baca Juga: Tak Hanya Merugikan Buruh, F-PKS: RUU Ciptaker Juga Berpotensi Timbulkan Kerusakan Lingkungan Hidup

Kemudian pada akhir cuplikan video, sambal menunjuk ke arah kamera dan memegang pakaian Wisuda, Ibu itu menegaskan agar para pihak berwenang di lingkungan Unikom mengembalikan uang yang telah diberikan.

"Tolong! untuk para pejabat di Unikom, pulangin uang kami orang tua mahasiswa. Itu hak kami! kami tidak akan tinggal diam," tutur Ibu itu.

Sebelumnya diketahui bahwa uang wisuda yang harus dibayarkan untuk jenjang S1 awalnya diinformasikan dengan biaya sebesar Rp 3.560.000, namun akhirnya mengalami kenaikan menjadi Rp3.770.000.

Baca Juga: Jokowi Sebut Tak Perlu Sok-sokan Melockdown Provinsi: Karena Akan Mengorbankan Kehidupan Masyarakat

Selain biaya pembimbing, penguji, Dekan, Ketua Prodi Sekretaris Prodi dan lain sebagainya masih ada juga beberapa rincian biaya yang termasuk komponen biaya wisuda yang harus dibayarkan.

Dikutip dari berbagai sumber, beberapa biaya tersebut diantaranya meliputi biaya pembuatan baju & toga wisuda, biaya box yang digunakan untuk wadah pengiriman baju & toga serta biaya pengirimannya.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x