Spesifikasi Huawei P70 Bocor! Hadir dengan Layar 6,7 inci dan Kamera 50 MP

22 Januari 2024, 08:53 WIB
Cek bocoran Huawei P70. /

PATRIOT BEKASI - Bocoran baru mengungkap spesifikasi dari seri Huawei P70.

Kebocoran spesifikasi dari Huawei P70 yang dibagikan oleh Digital Chat Station ini dianggap tepat waktu.

Pasalnya, hampir setahun sejak dirilisnya Huawei P60 pada Maret tahun lalu.

Sebab itu, dapat diasumsikan bahwa Huawei P70 akan keluar dalam dua bulan ke depan.

Baca Juga: Samsung Galaxy S24 Pakai Exynos 2400, Kejutan di Dunia Gaming, Ungguli Snapdragon 8 Gen 3 di Judul Game Ini

Lebih lanjut, seri Huawei P70 hadir dengan layar 6,7 inci dan kamera utama 50MP dengan aperture variabel.

Bocoran tersebut menyatakan, layarnya memakai panel OLED empat lengkung di bagian depan dengan resolusi 1,5K dan diagonal 6,7 inci.

Selain itu, masih menjadi perkiraan bahwa handset di ponsel ini dilengkapi dengan dua speaker stereo yang menghadap ke depan.

Selain itu, trio kamera belakang akan disusun dalam formasi segitiga yang tidak lazim.

Kemudian spesifikasi utama yang menarik perhatian ialah kamera 50MP OV50H dari OmniVision dengan aperture variabel dan ukuran sensor 1/1,3" dan piksel 1,2µm.

Berdasarkan bocoran sebelumnya, semua perangkat keras tersebut akan mengambil daya dari baterai berdensitas tinggi 5.000 mAh.

Huawei P70 diperkirakan akan ditenagai chip Kirin 9010.

Diharapkan juga ada peningkatan kamera ultrawide yang substansial.

Nah berikut tadi bocoran mengenai Huawei P70 yang kemungkinan akan segera dirilis.***

Editor: M Hafni Ali

Tags

Terkini

Terpopuler