Mengenal NFT: Jenis, Keunggulan hingga Keistimewaannya

- 14 Januari 2022, 10:03 WIB
Not Fungible Token atau NFT, aset digital yang belakangan ini viral dikalangan masyarakat, simak keunggulan dan jenisnya.
Not Fungible Token atau NFT, aset digital yang belakangan ini viral dikalangan masyarakat, simak keunggulan dan jenisnya. /Pixabay/TheDigitalArtist

PR BEKASI - NFT (Not Fungible Token) sejenis aset digital yang kini telah meledak popularitasnya dengan karya seni yang terjual hingga jutaan dollar.

Sementara, sepak terjang NFT di Indonesia semakin meningkat dengan viralnya seorang pemuda dengan nama akun Ghozali Everyday di situs OpenSea.

Ghozali mendadak jadi miliarder berkat menjual NFT foto selfie dirinya di situs OpenSea.

Baca Juga: Chicken Teriyaki Fried Rice, Pilihan Nasi Goreng Bernutrisi Tinggi, Segera Intip Resepnya

Jika diamati, tren ini memang sangat membingungkan mereka yang awam dan mungkin bertanya-tanya.

Mengapa begitu banyak uang yang dihabiskan untuk NFT atau barang dalam bentuk digital, terlebih aset digital ini dapat dilihat oleh siapa saja secara gratis.

Kendati demikian, NFT rupanya memiliki keunggulan dan keistimewaan tersendiri.

Baca Juga: IVE Dihujat Habis-habisan Usai Cover Lagu Taeyeon SNSD, Kenapa?

Lantas apa itu NFT, jenis-jenisnya serta keunggulannya yang banyak dipertanyaan.

Inilah ulasan tentang keunggulan hingga jenis NFT dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari laman Reusters, Jumat, 14 Januari 2022.

Apa itu NFT?

NFT (Not Fungible Token) adalah aset digital yang ada di blockchain, catatan transaksi yang disimpan di komputer jaringan.

Baca Juga: Kim Hawt Dianggap Berbahaya karena Buka Fakta, Denny Darko: Setop Menyalakan Api

Blockchain berfungsi sebagai buku besar publik, memungkinkan siapa saja untuk memverifikasi keaslian NFT dan siapa pemiliknya.

Jadi tidak seperti kebanyakan item digital lainnya yang dapat direproduksi tanpa henti, NFT terbilang unik karena memiliki tanda tangan atau hak milik digital, yang berarti hanya ia pemilik satu-satunya.

NFT biasanya dibeli dengan mata uang kripto (cryptocurrency) dalam dollar dan blockchain menyimpan catatan transaksi.

Baca Juga: Ikatan Cinta Hari Ini: Kebusukan Irvan Akhirnya Dibongkar Sosok Ini

Meskipun siapa pun dapat melihat NFT yang jelas terpampang dan dapat dilihat secara gratis, keunggulan dan keistimewaannya pemilik atau pembelinya memiliki status sebagai pemilik resmi.

Selain itu tingkat keaslian serta konsep NFT memungkinkan pembeli memiliki barang asli tanpa ada yang bisa menirunya sehingga menambah daya minat mereka.

NFT juga menyertakan bukti kepemilikan dalam bentuk sertifikasi.

Baca Juga: One Piece 1037 Beri Spoiler, Usopp Bakal Jadi Orang Pertama yang Mati di Kelompok Bajak Laut Luffy

Jenis-jenis NFT

Jenis-jenis NFT terdiri dari objek digital seperti gambar, video, musik, teks, dan bahkan cuitan dapat dibeli dan dijual sebagai NFT.

Seni digital telah melihat beberapa penjualan paling terkenal, sementara dalam olahraga, penggemar dapat mengumpulkan dan memperdagangkan NFT yang berkaitan dengan pemain atau tim tertentu.

Baca Juga: Warga Penjaringan Geger Temukan Mayat di Trotoar Jalan, Polisi Ungkap Sebab Kematian dan Identitas Korban

Misalnya, pada platform Top Shot National Basketball Association, para penggemar dapat membeli NFT yang dapat dikoleksi dalam bentuk video highlight momen-momen dari game.

Meskipun sorotan ini dapat dilihat secara gratis di platform lain seperti YouTube, orang-orang membeli status sebagai pemilik NFT tertentu, yang unik karena tanda tangan digitalnya.

NFT juga dapat berupa petak tanah di lingkungan dunia maya, pakaian digital, atau penggunaan eksklusif nama dompet cryptocurrency.

Baca Juga: Ramalan Tarot 14 Januari 2022 Gemini hingga Leo: Harus Banyak Bersyukur

Bahkan cuitan pertama dari bos Twitter Jack Dorsey - "hanya menyiapkan twitter saya" - dijual seharga 2,9 juta dollar sebagai NFT pada bulan Maret.

Demikian informasi mengenai NFT (Not Fungible Token) mulai dari jenis hingga keunggulannya.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah