PT KCI Berkolaborasi dengan Gojek untuk Pembelian Tiket KRL Commuter Line

- 23 Juni 2022, 08:00 WIB
Fitur GoTransit.
Fitur GoTransit. /Tangkapan layar YouTube Gojek Indonesia

Fitur GoTransit akan memberikan tiga pilar manfaat bagi penggunanya di antaranya:

Baca Juga: One Piece 1054, Pertama Kali dalam Sejarah, Seorang Admiral Usik Yonkou Baru, Apa yang akan Terjadi?

1. Kemudahan dan kenyaman saat membeli tiket KRL Commuter Line

Pengguna KRL bisa membeli membeli tiket non tunai dengan bayar menggunakan GoPay atau LinkAja tanpa perlu minimal deposit dan dapat membeli hingga 10 tiket KRL sekaligus.

Jika telah membeli tiket, pengguna KRL akan mendapatkan kode QR pada laman fitur GoTransit di aplikasi Gojek sebagai akses untuk keluar dan masuk semua gerbang di stasiun.

2. Adanya Integrasi Multimoda

Pengguna KRL juga dapat memesan layanan transportasi dari Gojek seperti untuk menuju atau dari pemberhentian transportasi umum.

3. Perjalanan Menjadi Lebih Efisien

Pengguna GoTransit dapat memilih rute perjalanan terbaik, membandingkan harga moda transportasi publik sesuai kebutuhan, memperkirakan estimasi waktu perjalanan, hingga memantau jadwal operasional transportasi publik, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com.

Baca Juga: Info Loker 2022 Bekasi: Metland Hotel Buka Lowongan Minimal Lulusan SMK, Cek Kualifikasinya!

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah