Hoaks atau Fakta: Megawati Dikabarkan Berhasil Rebut TMII dan Akan Menjualnya ke China, Simak Faktanya

- 12 April 2021, 11:43 WIB
Megawati dikabarkan berhasil mengambil alih kepemilikan TMII dan akan menjualnya ke China (hoaks).
Megawati dikabarkan berhasil mengambil alih kepemilikan TMII dan akan menjualnya ke China (hoaks). /Instagram.com/presidenmegawati

PR BEKASI - Beredar kabar yang menyebutkan bahwa kepemilikan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) telah diambil alih oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan nantinya akan dijual ke China.

Kabar tersebut pertama kali disebarkan oleh pemilik akun Facebook Dina Mariana pada 10 April 20021, dengan narasi sebagai berikut:

"Sudah pak Harto difitnah memiliki TMII,padahal sekarang diambil si Megawati madam bansos,trus dijual ke Cina astagfirullah"

Baca Juga: Selamat Tinggal AOT, Komik Attack On Titan Akan di Adaptasi dalam Live Action? Ini Bocoranya

Namun, benarkah Megawati telah merebut TMII dan akan menjualnya ke China?

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Kominfo, Senin, 12 April 2021, faktanya, kabar tersebut adalah hoaks atau keliru karena tidak ada informasi resmi mengenai hal itu.

Sejak 1977, TMII sebenarnya merupakan aset negara berdasarkan Keppres 51 tahun 1977.

Baca Juga: Menaker Ida Wajibkan Perusahaan Bararkan THR kepada Pekerja Paling Lambat Sebelum Hari Raya

Kemudian Kementerian Sekretariat Negara (Kemsetneg) memberikan hak kelola kepada Yayasan Harapan Kita yang didirikan istri Presiden ke-2 RI Soeharto, Tien Soeharto.

Kemudian pada 2021, Kemsetneg mengambil alih pengelolaan TMII berdasarkan rekomendasi Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Kominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x