Cadangan Devisa Indonesia Merangkak Naik, Ferdinand Hutahaean: Sudah Ada Komentar Rizal Ramli?

- 9 September 2021, 13:56 WIB
Ferdinand Hutahaean menyentil Rizal Ramli terkait peningkatan cadangan devisa Indonesia.
Ferdinand Hutahaean menyentil Rizal Ramli terkait peningkatan cadangan devisa Indonesia. /Kolase foto YouTube/Ferdinand Hutahaean dan Instagram/@rizalramli.official

"Sudah ada komentar Rizal Ramli soal Cadangan Devisa kita? Kalau ada tolong kasitau saya ya, soalnya saya diblok," ujarnya dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari akun Twitter-nya pada Kamis, 9 September 2021.

"Capres halu itu tak siap berdemokrasi, siapnya ngeblok orang lain. Maklum, yg dia sampaikan pendapat tak objektif jd takut diluruskan makanya ngeblok," sambungnya.

Tangkapan layar cuitan Ferdinand Hutahaean.
Tangkapan layar cuitan Ferdinand Hutahaean. /Twitter/@FerdinandHaean3

Baca Juga: Pertumbuhan Ekonomi RI Naik 7,07 Persen, Fadli Zon: Enak Dilihat, Tapi Tak Mewakili Kenyataan Rakyat

Dilansir dari Bank Indonesia (BI), cadangan devisa Indonesia terus mengalami peningkatan.

Pada akhir Juli 2021, cadangan devisa Indonesia sebesar 137,3 miliar atau meningkat dari posisi pada akhir Juni 2021 sebesar 137,1 miliar dolar AS.

Peningkatan cadangan devisa ini, sebagaimana diungkap BI, dipengaruhi oleh penerbitan global bond, penerimaa pajak, serta jasa.***

Halaman:

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: Bank Indonesia Twitter @FerdinandHaean3 Twitter @FaisalBasri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x