Selalu Haus saat Berpuasa? 6 Buah Ini Baik Dikonsumsi untuk Kurangi Dehidrasi Selama Puasa Ramadhan

14 April 2021, 08:11 WIB
Ilustrasi buah yang baik dikonsumsi saat menjalani ibadah puasa Ramadhan. /PIXABAY

PR BEKASI - Umat muslim di seluruh dunia, termasuk Indonesia diwajibkan untuk menjalankan puasa di bulan suci Ramadhan.

Namun selama menjalani puasa Ramadhan, tubuh menjadi lebih rentan dan mudah haus bahkan mengalami dehidrasi.

Untuk mempertahankan daya tahan tubuh dan terhindar dari dehidrasi, Anda harus mengonsumsi banyak buah-buahan yang mengandung banyak vitamin dan kandungan air yang melimpah.

Baca Juga: Bintangi Serial Disney Plus Save Our Squad, David Beckham: Saya Sangat Beruntung!

Sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari PMJ News Rabu, 14 April 2021, berikut 6 buah yang baik dikonsumsi tubuh saat menjalani puasa.

1. Semangka

Dalam berbuka puasa, orang cenderung memilih sajian yang menyegarkan. Buah semangka bisa menjadi pilihan Anda.

Karena buah semangka memiliki kandungan vitamin yang cukup lengkap, dan kandungan air yang cukup banyak bisa menyegarkan dahaga setelah seharian berpuasa.

Baca Juga: Lutfi Agizal Pamit dari Medsos Sementara Waktu, Netizen: Selamanya Juga Saya Ikhlas

2. Pepaya

Buah Pepaya mengandung vitamin C, serat, dan kandungan air yang cukup tinggi. Buah satu ini bisa mengembalikan cairan tubuh yang hilang, dan cukup mengenyangkan.

Selain itu, buah pepaya juga sangat bermanfaat untuk saluran pencernaan.

3. Apel

Buah Apel dikenal mampu menangkal radikal bebas dan berbagai bakteri didalam tubuh.

Baca Juga: Tegaskan Pelni Tak Pernah Larang Kajian Agama, Irma Suryani: Itu Hoaks dan Bohong, Itu Fitnah

Buah lezat satu ini cocok menjadi pilihan saat berbuka puasa karena rasananya yang manis serta mengandung vitamin A, B, dan C yang tinggi.

4. Blewah

Blewah menjadi pilihan tepat untuk berbuka puasa. Rasanya yang segar dan lembut, membuat buah satu ini cocok menjadi pelengkap campuran minuman ataupun sirup.

Blewah diketahui mengandung vitamin A dan serat yang baik bagi pencernaan.

Baca Juga: Fadli Zon Ingatkan BUMN Jangan Rekrut Buzzer, Irma Suryani: Itu Gak Benar, Jangan Menuduh-nuduh!

5. Jeruk

Dalam sebuah jeruk, ada setengah cangkir (118 ml) air yang terkandung. Selain itu, jeruk juga mengandung serat tinggi dan beberapa nutrisi.

Vitamin C dan potasium dalam jeruk dapat meningkatkan fungsi kekebalan dan kesehatan jantung.

Selain itu, terdapat antioksidan yang daoat mencegah kerusakan sek dengan mengurangi peradangan.

Baca Juga: Sidak Pasar di Bandung Bersama Ridwan Kamil, Mendag Lutfi Temukan Harga Minyak Goreng yang Bergerak Naik

6. Melon

Buah melon memiliki kandungan air yang tinggi hingga 90 persen di dalamnya.

Oleh karena itu, mengonsumsi melon saat berbuka puasa menjadi pilihan tepat untuk menangani dehidrasi selama berpuasa.

Baca Juga: Kajian Ramadhan PT PELNI Dibatalkan karena Radikal, Irma Suryani: Itu Fitnah, Jangan Digoreng-goreng!

Buah Pepaya mengandung vitamin C, serat, dan kandungan air yang cukup tinggi. Buah satu ini bisa mengembalikan cairan tubuh yang hilang, dan cukup mengenyangkan.

Selain itu, buah pepaya juga sangat bermanfaat untuk saluran pencernaan.
puasa menjadi pilihan tepat untuk menangani dehidrasi selama berpuasa.***

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler