5 Manfaat Bawang Putih bagi Kesehatan, Bisa Tingkatkan Daya Ingat

5 April 2023, 11:59 WIB
ilustrasi bawang putih. /Pixabay/congerdesign

PATRIOT BEKASI - Ada banyak manfaat yang dimiliki oleh bawang putih untuk kesehatan hingga disebut sebagai makanan super, salah satunya untuk penyembuhan.

Selain itu, bawang putih juga mengandung zat elemen penting untuk kesehatan secara keseluruhan.

Kandungan yang dimiliki bawang putih ini dapat memberikan kepadatan tulang, meredakan peradangan dan infeksi, termasuk juga bagi kesehatan kulit dan pencegahan kanker.

Dikutip Patriot Bekasi, beikut ini adalah beberapa manfaat bawang putih bagi kesehatan.

Baca Juga: Berjalan 3800 Langkah per Hari Baik untuk Kesehatan Otak

1. Membantu peningkatan memori

Komponen dalam ekstrak bawang putih bersifat neuroaktif, artinya bisa merangsang jaringan saraf.

Manfaatnya dapat meningkatkan kemampuan belajar dan juga daya ingat, serta kesehatan otak.

2. Bermanfaat untuk kesehatan dan nutrisi usus

Bahan ini juga dikenal sebagai prebiotik, yang bisa mendorong pertumbuhan bakteri baik pada saluran pencernaan. Kesehatan usus dapat terbantu dengan mengonsumsi superfood ini.

Tak hanya itu, fungsi sistem fisiologis pun tentu dapat membaik seiring dengan kesehatan usus yang bekerja secara baik.

Baca Juga: Bahaya Tanning Bed Terhadap Kesehatan Kulit, Bisa Mempercepat Tumbuhnya Herpes?

3. Membantu sistem kekebalan tubuh

Lebih lanjut, ada kandungan sifat antivirus di bahan ini, karenanya berguna juga untuk mengobati penyakit seperti flu biasa.

Lalu ekstrak dari bawang putih dalam penelitian menunjukkan manfaatnya untuk efektif melawan rotavirus, HIV, herpes simplex, rhinovirus, dan influenza A dan B.

4. Antioksidan yang efektif

Bahan antioksidan di dalamnya membantu tubuh melindungi sel dari kerusakan oksidatif yang disebabkan oleh radikal bebas.

Bukan hanya itu, perlahan juga dapat mengatasi kerusakan oksidatif, mengurangi penuaan, dan mencegah potensi kanker, radang sendi, stroke, dan penyakit jantung.

5. Bawang putih menurunkan risiko penyakit jantung

Bawang putih bagus bagi mereka yang mempunyai tekanan darah tinggi karena secara signifikan dapat menurunkan.

Berikut tadi beberapa manfaat dari bawang putih bagi kesehatan.***

 

Editor: M Hafni Ali

Sumber: Pink Villa

Tags

Terkini

Terpopuler