10 Manfaat Puasa Bagi Kesehatan, Salah Satunya Ternyata Bikin Awet Muda

- 14 April 2021, 10:59 WIB
Ilustrasi puasa.
Ilustrasi puasa. /Pexels/Gabby K

PR BEKASI – Menunaikan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan menjadi kewajiban bagi seluruh umat Muslim.

Ketika menjalani puasa Ramadhan, Anda tidak diperkenankan untuk makan dan minum dari waktu terbit fajar hingga terbenamnya matahari.

Dengan kata lain, ketika menunaikan puasa, Anda harus menahan lapar dan haus selama kurang lebih 12 jam lamanya.

Baca Juga: Vaksin Sinovac di Ambang Batas, IDI: Apapun di Atas 50 Persen Itu Layak

Kendati demikian, di balik itu semua terdapat segudang manfaat kesehatan saat Anda  menjalankan ibadah puasa Ramadhan.

Dilansir PikiranRakyat-Bekasi.com dari laman Muslim Aid, puasa memiliki berbagai manfaat, berikut 10 manfaat puasa bagi kesehatan:

1. Detoksifikasi

Ketika menunaikan ibadah puasa, tidak ada benda apa pun yang masuk ke dalam tubuh.

Baca Juga: Tanggapi Kekecewaan Luhut, Rocky Gerung: Pemerintah Telah Membuat KPK dengan Revisi UU-nya Tak Berdaya

Dengan begitu, tubuh akan bertahan hidup hanya dengan cairan dan nutrisi yang ada di dalamnya.

Hal tersebut baik untuk membersihkan tubuh manusia dari segala kotoran atau mendetoksifikasi.

Sementara sistem pencernaan akan membersihkan tubuh, kemudian sirkulasi darah meningkat dan membuang racun berbahaya yang ada di dalam tubuh.

Baca Juga: Kapolri Resmi Luncurkan Aplikasi SINAR, Simak Cara Instal dan Pakai Aplikasi Perpanjangan SIM Online

2. Metabolisme

Puasa mendorong enzim hati untuk memecah kolesterol dan lemak, yang kemudian mengubahnya menjadi asam empedu, lalu menjadi panas.

Pada akhirnya, hal itu akan merangsang metabolisme tubuh yang lebih baik dan cepat.

3. Penurunan Berat Badan

Bukan rahasia lagi jika puasa dapat menurunkan berat badan, bahkan berpuasa kini sering kali dijadikan metode untuk diet sehat.

Halaman:

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: Muslim Aid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x