Penelitian Terbaru Sebut Omicron Dapat Sebabkan Croup Parah Pada Anak

- 19 Maret 2022, 09:38 WIB
Ilustrasi varian Covid-19 Omicron.
Ilustrasi varian Covid-19 Omicron. /Pixabay/Alexandra_Koch

Semua dari mereka yang dirawat di rumah sakit menerima epinefrin rasemat melalui nebulizer, yang disediakan untuk kasus croup sedang atau berat.

Anak-anak yang dirawat di rumah sakit membutuhkan rata-rata enam dosis deksametason dan delapan perawatan epinefrin nebulisasi untuk mengendalikan gejala croup mereka, lebih dari yang biasanya dibutuhkan untuk croup tanpa Covid-19

Sementara croup ringan dapat diobati di rumah dengan kabut dari pelembab udara atau uap dari mandi air panas.

Baca Juga: Ramalan Shio Babi, Ayam, Anjing, Monyet Besok Sabtu, 19 Maret 2022: Lepaskan Semua Energi Negatif

Namun, para orang tua harus segera mencari perawatan medis jika anak mereka mengalami gejala batuk menggonggong, kesulitan bernapas, kelelahan, mengantuk, bibir dan ujung jari berwarna biru, serta suhu panas tinggi lebih dari tiga hari.

Sementara banyak virus dapat menyebabkan croup, orang tua harus mempertimbangkan kemungkinan bahwa anak mereka menderita Covid-19 dan mempertimbangkan untuk menguji mereka dan anggota keluarga lainnya.***

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: UPI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah