Sejumlah Perusahaan Putuskan Hubungan dengan Donal Trump Seiring Isu Pemakzulan

- 14 Januari 2021, 16:31 WIB
Donald Trump.
Donald Trump. /NY Times /NY Times

4. Snapchat

Snap Inc, perusahaan di balik aplikasi Snapchat, memutuskan untuk memblokir akun Trump secara permanen atas alasan keamanan.

"Keputusan ini diambil dengan pertimbangan keselamatan publik serta berdasarkan aksi (Trump) selama ini untuk menyebar informasi yang salah dan ujaran kebencian," kata Snap Inc melalui pernyataan persnya.

Baca Juga: Kenang Syekh Ali Jaber sebagai Ulama yang Teduh, SBY: Mendengarkan Ceramahnya, Hati Saya Tenteram

5. GoFundMe

Platform crowdfunding, GoFundMe, menyatakan tidak akan lagi memperbolehkan penggunaannya untuk menggalang dana bagi kegiatan-kegiatan politis yang memicu tindak kekerasan. Meski Trump tidak disinggung langsung, keputusan diambil usai kerusuhan US Capitol.

6. Youtube

Youtube memberikan peringatan pertama terhadap akun Trump dan memblokirnya untuk sepekan ke depan. Selain itu, YouTube juga menghapus video Trump yang dianggapnya berpotensi memicu tindak kekerasan.

Pemblokiran tersebut berpotensi diperpanjang jika Trump tidak berubah. Menurut keterangan Google, jika Trump tidak berubah hingga peringatan ketiga, maka akunnya yang memiliki 2.7 juta subscribers itu akan diblokir permanen.

Baca Juga: Polisi: Selain Keluarga Syekh Ali Jaber, Tamu yang Datang untuk Takziyah Akan Dilarang

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Aljazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x