Tampah Seharga Rp4,2 Juta Jadi Tren Dekorasi Ruangan di Luar Negeri, Netizen: Haruskah Saya Jadi Reseller?

- 18 Mei 2021, 20:00 WIB
Tampah di luar negeri dijual dengan harga Rp4,2 juta sebagai dekorasi ruangan, netizen tiba-tiba ingin jadi reseller.
Tampah di luar negeri dijual dengan harga Rp4,2 juta sebagai dekorasi ruangan, netizen tiba-tiba ingin jadi reseller. /Twitter/@zourrymilf

PR BEKASI – Belakangan ini netizen Indonesia dihebohkan dengan sebuah cuitan dari seseorang di Twitter mengenai tampah.

Tampah merupakan perabot rumah tangga yang dibuat dari anyaman bambu yang biasanya berbentuk bulat.

Benda ini biasanya digunakan di Indonesia untuk membersihkan atau memisahkan beras yang baik dan yang sudah tidak bagus.

Baca Juga: Berkah Bulan Suci, Yerusalem Dipenuhi Dekorasi Bernuansa Ramadhan Saat Warga Palestina Berpuasa

Selain itu, tampah juga bisa digunakan untuk tempat alas bumbu-bumbu dapur.

Namun tahukan anda yang membuat netizen Indonesia heboh mengenai tampah adalah ternyata di luar negeri khususnya Amerika Serikat, tampah itu digunakan sebagai dekorasi ruangan atau kesenian berharga.

Oleh karena itu tidak sedikit dari netizen yang mayoritas berkomentar di Twitter adalah warga Asia itu mempunyai ide untuk menjadi reseller tampah untuk dijual kembali ke luar negeri.

Baca Juga: Hiasan Halloween Dikira Mayat Sungguhan, Rumah di Inggris Digerebek Polisi

Hal itu bisa tersirat dipikiran netizen lantaran harga satu tampah di luar negeri itu senilai jutaan rupiah.

Diketahui, awal mulanya pemilik akun Twitter @zourrymilf mengunggah sebuah foto produk tampah yang diberi nama “ROUND BAMBOO WALL ART IM SCREAMING”.

Produk dengan berbahan dasar bambu itu dijual seharga 299 Dollar Amerika Serikat atau setara dengan Rp4,2 juta.

Baca Juga: Waspadai Masker Organik Berbahaya dan Tak Ber-BPOM!, Polisi Berhasil Ringkus Para Peracik dan Reseller

Penjual mengeklaim bahwa tampah yang menjadi produknya itu dapat membuat kamar atau ruangan semakin estetik.

Diketahui, produk yang terbuat dari bambu tersebut dijual oleh sebuah e-commerce asal Amerika Serikat yaitu Pottery Barn.

Pottery Barn merupakan toko yang menjual perabotan rumah tangga yang sudah didirikan sejak tahun 1949.

Baca Juga: Dodol Khas Bekasi Laris Manis Jelang Lebaran 2021, Penjual Dodol Tradisional di Sukatani Sumringah

Perusahaan ini juga memiliki cabang ritel di beberapa negara. Karena dijual oleh produsen tersohor, tampaknya itulah yang membuat harganya sebegitu mahal.

Padahal jika di Indonesia, tampah itu dijual seharga belasan ribu rupiah atau yang paling mahal mencapai Rp50.000.

Oleh karena itu, melihat penjualan tampah di luar negeri hingga mencapai jutaan rupiah, tidak sedikit dari netizen Indonesia yang menginginkan untuk menjadi reseller di luar negeri.

Impressive, haruskah saya jadi reseller luar negeri,” cuit @Chocopiekewl di kolom komentar.

Keknya gue emang bener bener harus jadi reseller deh, di rumah banyak ginian soalnya,” cuit @yoongigrl0.***

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: Twitter @zourrymilf


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x