Malaysia Kembali Terapkan Lockdown Mulai 1 Juni 2021, Kasus Covid-19 Harian Alami Lonjakan Drastis

- 29 Mei 2021, 11:49 WIB
Pemerintah Malaysia putuskan kembali lockdown selama dua pekan mulai dari 1 Juni 2021 mendatang seiring terjadinya lonjakan kasus Covid-19.
Pemerintah Malaysia putuskan kembali lockdown selama dua pekan mulai dari 1 Juni 2021 mendatang seiring terjadinya lonjakan kasus Covid-19. /Vincent Thian/AP

 

PR BEKASI - Malaysia dilaporkan tengah menghadapi lonjakan kasus positif Covid-19.

Sehingga, pemerintah Malaysia akan memberlakukan lockdown atau pembatasan wilayah.

Diketahui bahwa Lockdown akan dilakukan selama dua pekan mulai 1 Juni 2021 mendatang.

Tujuan pemerintah Malaysia mengambil langkah tersebut untuk menekan angka penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Nasib PLRT Tak Digaji Bertahun-tahun, KBRI Kuala Lumpur Peringatakan Agensi Pekerja Swasta Malaysia

Pengumuman tersebut dikeluarkan secara resmi oleh Kantor Perdana Menteri (PMO) Malaysi pada Jumat, 28 Mei 2021 kemarin.

Hal itu dilakukan setelah Malaysia melaporkan rekor harian, yakni mencapai 8.290 kasus Covid-19.

"Semua sektor tidak diizinkan untuk beroperasi selama fase pertama lockdown kecuali untuk sektor ekonomi dan jasa yang penting," bunyi pernyataan itu dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari New Straits Times, pada Sabtu, 29 Mei 2021.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: New Straight Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x