Covid-19 Varian Delta Hantam Asia Tenggara, Keampuhan Vaksin Sinovac Dipertanyakan

- 10 Juli 2021, 11:49 WIB
Keampuhan vaksin Sinovac dipertanyakan usai sejumlah negara di Asia Tenggara dihantam badai Covid-19 varian Delta.
Keampuhan vaksin Sinovac dipertanyakan usai sejumlah negara di Asia Tenggara dihantam badai Covid-19 varian Delta. /REUTERS/Willy Kurniawan

PR BEKASI - Kasus Covid-19 di sejumlah negara di Asia Tenggara terus mengalami lonjakan.

Indonesia menjadi salah satu negara di Asia Tenggara yang terpukul usai dihantam virus Covid-19 varian Delta.

Tercatat lebih dari 38.000 kasus Covid-19 di Indonesia per Jumat, 9 Juli 2021, atau naik enam kali lipat dari bulan sebelumnya.

Baca Juga: Indonesia Jalin Kerja Sama dengan Amerika Serikat, Mulai dari Donasi Vaksin Covid-19 hingga Perdagangan

Bahkan jumlah kematian akibat Covid-19 mencatat rekor baru, usai meningkat dua kali lipat pada awal Juli.

Selain Indonesia, beberapa negara seperti Malaysia dan Thailand juga digoncang lonjakan kasus Covid-19 yang nyaris serupa.

Malaysia melaporkan rekor 9.180 kasus Covid-19 per Jumat, sedangkan Thailand mulai memperketat aturan guna mencegah penyebaran varian Delta.

Baca Juga: Positif Covid-19 Meski Tak Keluar Rumah, Sherina Munaf: Jadi Pelajaran, Seketat Apapun Tetap Bisa Tertular

Myanmar juga mencatat rekor dengan 4.320 kasus dan 63 kematian, sementara Kamboja mengalami kenaikan jumlah kasus dan kematian akibat Covid-19 dalam sembilan hari terakhir.

Halaman:

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: Reuters The Star Malaysia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x