WHO Buka Kantor Baru di Bahrain, Tedros Adhanom Ghebreyesus Puji Upaya Lawan Pandemi Covid-19

- 26 Juli 2021, 17:42 WIB
Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus puji upaya Bahrain lawan pandemi Covid-19 seiring pembukaan kantor baru WHO.
Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus puji upaya Bahrain lawan pandemi Covid-19 seiring pembukaan kantor baru WHO. /BNA

WHO dinilai berperan penting terkait kondisi kesehatan di seluruh negara termasuk dalam kondisi pandemi Covid-19 seperti sekarang ini.

Sementaar itu, Bahrain dinilai baik dalam penanganan Covid-19 yang masih mengancam dunia saat ini.

Baca Juga: Pemerintah Indonesia Ikuti Intruksi WHO Terapkan PPKM, Berikut Perbedaan Level 4 dengan Level Lainnya

“Bahrain selalu menjadi salah satu negara perintis dalam respons kolaboratif global Covid-19," kata Tedros Adhanom Ghebreyesus.

"Bahrain menerapkan paket langkah-langkah kesehatan masyarakat yang komprehensif untuk mengendalikan penularan di negara itu sejak awal, sebelum kasus pertama terdeteksi di dalam negeri," kata Tedros Adhanom Ghebreyesus, melanjutkan.

Langkah yang dilakukan Bahrain dalam penanganan pandemi Covid-19 disebut holistic, mereka pun mengevaluasi dampak terhadap sosial dan ekonomi.

"Pendekatan Bahrain telah holistik, mengevaluasi dampak sosial dan ekonomi dari semua tindakan kesehatan," katanya.

Baca Juga: WHO 'Sentil' Indonesia, Minta Aturan Perpanjangan PPKM Diperketat

"Upaya juga telah dilakukan untuk memastikan kesinambungan penuh pengobatan untuk kondisi kesehatan lainnya," kayanya, melanjutkan.

Seperti halnya negara lain, Bahrain juga tengah berupaya memaksimalkan program vaksinasi Covid-19.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Al Arabiya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x