Usai Bertemu Jokowi di Roma, Unggahan Emmanuel Macron dengan Bahasa Indonesia di Facebook Jadi Sorotan

- 1 November 2021, 11:51 WIB
Usai bertemu Presiden RI Jokowi di Roma, unggahan Presiden Prancis Emmanuel Macron dengan Bahasa Indonesia jadi sorotan.
Usai bertemu Presiden RI Jokowi di Roma, unggahan Presiden Prancis Emmanuel Macron dengan Bahasa Indonesia jadi sorotan. /dok Sekretariat Presiden

Baru-baru ini Presiden Prancis Emmanuel Macron mengunggah status di akun Facebook pribadinya.

Baca Juga: Termasuk Bucin, Emmanuel Macron Disebut Selalu Telefon Ibu Negara Prancis Setiap Setengah Jam

Hal ini dinilai tidak biasa lantaran Emmanuel Macron mengunggah tulisan dalam Bahasa Indonesia.

Emmanuel Macron melakukannya setelah bertemu dengan Presiden Jokowi di Roma.

"Bersama jajaran mitra, kita akan terus bertindak agar kawasan Indo-Pasifik tetap menjadi ruang untuk perdamaian dan kerja sama," tulis Emmanuel Macron, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Facebook pribadinya pada Senin, 1 November 2021.

"Perihal ini, Indonesia adalah pelaku utama, lebih dari sekadar mitra, yakni sahabat, Joko Widodo yang terhormat," tulis Emmanuel Macron, menambahkan.

Tangkap layar Facebook/Emmanuel Macron
Tangkap layar Facebook/Emmanuel Macron

Baca Juga: Khawatir dengan Banyaknya Pernyataan Anti-Yahudi, Emmanuel Macron Akan Boikot Konferensi PBB

Warganet Indonesia khususnya, mengapresiasi unggahan Emmanuel Macron tersebut hingga memberikan tanggapan melalui kolom komentar, disukai, bahkan dibagikan kembali.

Di sisi lain, kerja sama Indonesia dan prancis diharapkan oleh sejumlah pihak akan berdampak baik bagi keduabelah pihak.***

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Facebook Emmanuel Macron


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah