Hubungan Arab Saudi - Israel Makin Mesra, Segera Normalisasi Hubungan?

- 3 September 2023, 18:45 WIB
Arab Saudi dan Israel dikabarkan makin mesra satu sama lain dan akan segera meresmikan normalisasi hubungan antara kedua negara.
Arab Saudi dan Israel dikabarkan makin mesra satu sama lain dan akan segera meresmikan normalisasi hubungan antara kedua negara. /REUTERS/Jonathan Ernst/

Bahkan, warga Palestina yang merupakan pemukim asli di wilayah tersebut terpaksa harus terusir dari rumah mereka setelah dipaksa pergi oleh militer Israel.

Baca Juga: Heboh, Aksi Melamar di Atas Panggung di Acara Musik Synchronize Fest 2023

Dikutip PatriotBekasi-pikiranrakyat.com dari Middle East Eye pada Minggu, 3 September 2023, Otoritas Palestina menginginkan Tepi Barat kembali ke tangan mereka.

“Pejabat Palestina menginginkan wilayah Tepi Barat tetap dapat dipimpin oleh Otoritas Palestina meskipun di bawah kendali keamanan Israel,” kata salah seorang sumber.

Tuntutan lain yang dilayangkan Palestina adalah meminta Arab Saudi untuk membuka kantor konsulatnya di Yerusalem.

Jika rencana ini tercapai, Arab Saudi akan menjadi negara Timur Tengah selanjutnya yang melakukan normalisasi hubungan dengan Israel.

Arab Saudi akan mengikuti jejak Mesir, Yordania, Uni Emirat Arab (UEA), Bahrain, Maroko, serta Sudan yang telah lebih dahulu melakukan normalisasi hubungan dengan Israel.

Namun, Arab Saudi mempunyai sejumlah persyaratan terhadap Israel agar normalisasi hubungan kedua negara tercapai.

Dikabarkan bahwa Arab Saudi meminta Israel untuk menyudahi pendudukannya di Palestina sebagai syarat utama normalisasi hubungan kedua negara.

Namun, tampaknya syarat tersebut telah mulai dilupakan oleh Arab Saudi Untuk dapat segera melakukan normalisasi hubungan.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah