Jelajah Akhir Pekan di Telaga Biru Cirerem Kuningan, Danau Hijau di Kaki Gunung Ciremai

- 21 November 2020, 06:00 WIB
Objek wisata Telaga Biru di Kuningan, Jawa Barat.
Objek wisata Telaga Biru di Kuningan, Jawa Barat. /Foto: Muhammad Bagja/Pikiran Rakyat Bekasi

PR BEKASI - Kota Kuningan, yang tepatnya terletak di kaki Gunung Ciremai memiliki banyak keindahan, terutama dari keasrian alamnya. Kota kecil yang hijau itu pun dijuluki sebagai Kota ASRI (Aman, Sehat, Rindang, dan Indah).

Bahkan Kota ini sering disebut Kota Kuda, karena kota ini seperti dikisahkan pada zaman dahulu di Kuningan, ada seekor kuda bernama Windu. Windu adalah kuda milik Adipati Ewangga, panglima pasukan asal Kuningan.

Windu selalu ikut dalam setiap pertempuran. Windu adalah kuda yang gagah dan gesit sehingga dalam setiap pertempuran Adipati Kuningan selalu berhasil mengalahkan musuhnya.

Sejak itulah, muncul istilah “Kecil-kecil Kuda Kuningan”. Artinya, walaupun badannya kecil, namun kuda Kuningan memiliki kekuatan luar biasa. Kisah inilah yang membuat Kuningan dikenal dengan kudanya.

Baca Juga: Ini Hukuman Seseorang yang Sering Doakan Hal Buruk bagi Orang Lain, Menurut Imam Al-Ghazali  

Selain itu, Kuningan juga memiliki banyak tempat wisata alam yang tak kalah dengan wisata alam daerah lainnya.

Destinasi wisata terbaru yang patut dicoba, kekinian, dan sedang hits, yang Wajib Anda kunjungi saat libur akhir pekan ini bersama keluarga, kerabat, ataupun orang tercinta.

Dengan dikelilingi Pegunungan Ciremai yang indah, maka daerah ini sangat cocok untuk menjadi pelarian dari penatnya hiruk-pikuk kota. Karena selain udaranya segar serta keindahan alamnya yang begitu indah, juga banyak tempat rekreasi lainya.

Termasuk dalam hal ini adalah potensi wisata yang ada di kota ini, beberapa tempat wisata di kota ini menawarkan pengalaman menarik yang sayang untuk Anda lewatkan seperti tempat wisata Situ Cicerem.

Baca Juga: Pangdam Jaya Beri Ketegasan ke Habib Rizieq dan FPI, Ruhut Sitompul: Komandan Hero bagi Rakyat Kecil 

Situ Cicerem kini menjadi salah satu primadona di kawasan Jawa Barat, khususnya di wilayah Kuningan, Cirebon, dan sekitarnya.

Dengan dikelilingi oleh pepohonan yang rindang, kesejukan destinasi wisata Situ Cicerem makin ramai setiap harinya.

Selain memiliki air yang jernih, warna dari telaga satu ini juga sangat biru hingga membuat banyak orang ingin merasakan kesejukannya.

Karena warna airnya pula, Situ Cicerem lebih dikenal dengan nama Telaga Biru Cicerem.

Destinasi wisata yang terletak di Desa Kaduela, Pasawahan, Kuningan ini merupakan salah satu tempat menarik di kaki Gunung Ciremai.

Baca Juga: Rindu Sosok Ibu, Putri Delina Ungkap Hal Menyentuh untuk Nathalie Holscher 

Bukan hanya unik karena warnanya biru, Situ Cicerem menarik perhatian karena dihuni oleh beragam jenis ikan jinak begitu ramah kepada para pengunjung situ.

Kebanyakan dari mereka adalah para muda-mudi yang hobi menjelajahI alam. Selain untuk menikmati panorama telaga biru, tak sedikit dari mereka yang datang hanya untuk berswafoto.

Bukan hanya untuk berfoto-foto, sebagian orang asyik memberi makan ikan dari samping telaga. Sebagian lainnya memilih untuk berenang. Sayangnya, ikan di dalam wahana ini tidak boleh dipancing apalagi untuk dibawa pulang ke rumah.

Bukan hanya itu, biaya bagi pengunjung yang ingin menikmati telaga Cicerem sangat murah dan terjangkau. Cukup membayar Rp5.000, Anda bisa menikmati berbagai pemandangan dan kesegaran udara dapat dinikmati di sini.

Baca Juga: Bahaya Banget! Polisi Ungkap 2,5 Ton Sarung Tangan Bekas, Sudah Beredar di Jakarta dan Surabaya

Akses menuju Telaga Biru Cirerem, jika dari arah Kuningan atau Cirebon, Anda dapat menuju bundaran Ciracas, jaraknya tidak terlalu jauh dari Tugu Macan Mandirancan, sekitar 800 meter dari pertigaan Cirea-Pasawahan.

Jadi, apakah Telaga Biru Cirerem masuk daftar tempat akhir pekan Anda? Yuk jelajahi wisata alam Jawa Barat lainnya.***

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x