Genap Setahun Pandemi, 18.084 Warga Kabupaten Bekasi Sembuh dari Covid-19

- 6 Maret 2021, 08:11 WIB
Ilustrasi: 18.084 warga Kabupaten Bekasi sembuh dari Covid-19.
Ilustrasi: 18.084 warga Kabupaten Bekasi sembuh dari Covid-19. /PIXABAY/

PR BEKASI - Satuan Tugas (Satgas) penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi memberikan laporan jumlah warga yang sembuh dari Covid-19.

Warga Kabupaten Bekasi yang sembuh dari Covid-19 mencapai 18.084 orang.

Dari jumlah itu 161 orang dilaporkan sembuh pada Jumat, 5 Maret 2021.

Di Kecamatan Tambun Selatan jumlah pasien Covid-19 yang sembuh sebanyak 3.225 orang, kemudian Babelan 1.927 orang, Cibitung 1.875 orang, Cikarang Selatan 1.682 orang, Cikarang Barat 1.339 orang, Cikarang Utara 1.270 orang dan Tambun Utara 1.012 orang.

Baca Juga: Sebut Moeldoko Ilegal Dongkel AHY dalam KLB Partai Demokrat, Benny Harman: Kami Berkabung

Baca Juga: Bandingan Moeldoko dengan Orba, Guru Besar UIN: Kejadian Pertama Partai Dibajak Orang Luar

Baca Juga: Ramai Video Emak-Emak 'Dipeluk' Aldebaran 'Ikatan Cinta' di Media Sosial, Warganet: Ngakak

Laporan terbaru dari Satgas Percepatan Penanganan Covid-19, 5 Maret 2021 dalam satu tahun pandemi Covid-19 yang terjadi sejak Maret 2020, jumlah warga Kabupaten Bekasi yang terpapar virus Covid-19 sebanyak 19.510 orang

Dari jumlah tersebut, 18.084 orang sudah dinyatakan sembuh, 229 orang meninggal dunia, dirawat di rumah sakit 517 orang dan yang menjalani isolasi mandiri 680 orang.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Pemkab Bekasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah