Update Covid-19 Kabupaten Bekasi 10 Juli 2021: Kasus Bertambah 443 orang, 5 Orang Meninggal

- 10 Juli 2021, 19:50 WIB
Update kasus harian Covid-19 Kabupaten Bekasi Sabtu, 10 Juli 2021.
Update kasus harian Covid-19 Kabupaten Bekasi Sabtu, 10 Juli 2021. /GerdAltman/PIXABAY

Sedangkan pasien yang menjalani isolasi mandiri berkurang 17 orang menjadi 1.436 orang.

Data juga mencatat, dalam 5 hari terakhir, jumlah kasus aktif Covid-19 di Kabupaten Bekasi terpantau melandai.

Baca Juga: Update Jumlah Keterisian Ruang Isolasi di Berbagai RS di Kota Tasikmalaya

Pada 6 Juli 2021 jumlahnya mencapai 2.248 orang. Namun pada hari ini, jumlahnya menjadi 1.860 orang atau berkurang sebanyak 388 orang.

Per hari ini, total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Bekasi 35.339 orang.

Dari jumlah tersebut, total sebanyak 33.133 orang sudah dinyatakan sembuh, 346 orang meninggal dunia.

Baca Juga: Update Klasemen dan Jadwal Matchday Ketiga Euro 2020, Menerka Peluang Negara yang Lolos

Sedangkan 424 orang dirawat di rumah sakit dan 1.436 orang menjalani isolasi mandiri.

Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi mengimbau masyarakat dan para pelaku usaha untuk mematuhi aturan PPKM Darurat yang tengah diterapkan hingga 20 Juli 2021, agar lonjakan kasus Covid-19 dapat segera dikendalikan.***

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: bekasikab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah