Masyarakat Kategori B Lakukan Rapid Test Drive Thru di Bekasi, Pemerintah Sampaikan Hasilnya

- 28 Maret 2020, 08:06 WIB
ILUSTRASI virus corona.*
ILUSTRASI virus corona.* /PIXABAY/

"Alhamdulillah, hari ini berjalan lancar. Pemeriksaan kali ini dengan sistem drive trhu menggunakan kendaraan. Baik itu roda dua ataupun roda empat. Jadi, tidak perlu antri berdesakan," ujar Juru Bicara Pusat Informasi dan Koordinasi Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi, dr. Alamsyah. 

Baca Juga: Penelitian: Studi Terbaru Tunjukkan Lapisan Ozon Berangsur Pulih

Hasil rapid test akan diberitahukan secara daring sehingga peserta dipersilahkan langsung pergi setelah tim medis mengambil sampel darah menggunakan test pack khusus.

Dikutip Pikiranrakyat-bekasi.com dari situs Humas Kabupaten Bekasi, hasil rapid test 77 orang masyarakat kategori B adalah negatif.

Dalam dua hari, Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi telah melakukan rapid test secara door to door di beberapa titik lokasi.

Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi juga melakukan rapid test pada tenaga medis yang ada di 45 Puskesmas dan 15 Rumah Sakit yang memiliki risiko tinggi penyebaran virus corona.

Tujuan diadakannya rapid test adalah untuk memastikan peta sebaran kasus Covid-19 di wilayah Kabupaten Bekasi demi memutus mata rantai penyebaran dan menentukan tindakan medis selanjutnya.***

Halaman:

Editor: Yusuf Wijanarko


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x